Plantungan, INFO_PAS -- Memasuki Bulan Suci Ramadhan 1444 H Lembaga Pemasyarakatan(LAPAS) Pemuda Kelas IIB Plantungan gencarkan pembinaan kepribadian bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Selasa (27/03).
Di Bulan Ramadhan ini Lapas Pemuda Plantungan mengadakan pembinaan kepribadian rohani Islam dengan materi berupa Fikih, BTQ, dan Dzikir Ratib Al Attas setiap hari Senin, Rabu, dan Jumat yang dilanjutkan dengan sholat dhuhur dan sholat Jumat berjamaah.
Sedangkan setiap malam di Bulan Ramadhan diadakan kegiatan Solat Tarawih Bersama yang dilanjutkan dengan kultum dan tadarus Al Quran. Imam solat tarawih di Tahun ini ada 8 orang pegawai Lapas yaitu Kepala Sub Bagian Tata Usaha Suroto, Kepala Urusan Umum Yasin Afif Maryadi, Kepala Seksi Perawatan Eko Siswan to, Komandan Jaga Rizki Nurwidyanto dan sisanya dari Petugas Keamanan.
Kepala Lapas Pemuda Plantungan menjelaskan bahwa kegiatan ini selain sebagai sarana pembinaan kepribadian wbp juga sebagai upaya untuk meningkatkan keimanan dan ke taqwaaan kepada Allah SWT serta memaksimalkan Ibadah Di bulan Ramadhan.
"Kegiatan ini merupakan sarana untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaaan kita serta memaksimalkan ibadah kita di bulan Ramadhan yang berkah ini," Ujar Sutrasno.
Humas Lapas Pemuda Plantungan
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H