Lihat ke Halaman Asli

Klub Literasi SMANBA

Komunitas siswa peduli literasi

Webinar Literasi Digital Pasuruan: Literasi Perpustakaan Digital

Diperbarui: 6 Oktober 2021   15:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri. Poster Webinar

Rabu, 06-Oktober 2021

Di era globalisasi, perkembangan teknologi  digital sudah meranah di masyarakat luas. Dengan teknologi digital ini, dapat digunakan sebagai sarana pengalokasian literasi supaya mudah diakses oleh khalayak umum. Dalam hal ini, diharapkan mampu menumbuhkan budaya literasi masyarakat.

Pada Hari Senin, 04 Oktober 2021 KOMINFO mengadakan Webinar Literasi Digital dengan tema " Melawan Stigma WFH dan SFH " yang ditujukan untuk seluruh masyarakat Indonesia, khususnya warga SMA Negeri 1 Bangil. 

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada pukul 09.00-12.00 WIB, yang membahas tentang kecakapan digital, budaya digital, etika digital, dan keamanan digital.

Dalam perkembangan ilmu teknologi, kita diharuskan memiliki kecapakan untuk mengaplikasikannya. Namun, kita harus  tetap menjaga etika dalam menggunakan teknologi ini, seperti saat bermain media sosial, sebaiknya gunakan kata-kata yang sopan ketika ingin mengomentari suatu hal. 

Dengan digital juga dapat dimanfaatkan untuk menyebarkan budaya-budaya nasional ke kancah Internasional. Tingkat keamanan juga penting untuk diterapkan pada sistem digital, untuk mencegah kebocoran informasi dan data diri.

Dokpri. Salah Satu Materi Webinar

Teknologi digital dapat dimanfaatkan juga sebagai media dakwah, seperti di YouTube, Instagram, Tiktok, dan media lainnya.  Hal tersebut sangat membantu kita untuk mempelajari ilmu agama disaat pandemi ini, tanpa harus menghadiri acara pengajian secara langsung.

Dokpri. Foto Siswa Mengikuti Webinar

Gambar diatas merupakan dokumentasi siswa SMA Negeri 1 Bangil saat mengikuti kegiatan webinar secara online di perpustakaan dan ada juga yang mengikutinya di kelas mereka masing-masing. Semoga gerakan Literasi Digital dapat terimplementasikan dengan baik.  

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline