Assalamu’alaikum wrwb ...
Selamat pagi Sahabat Kompasiana ... Semoga kalian semua selalu dalam keadaan sehat, sejahtera dan tidak kurang suatu apapun, aamiin aamiin Ya Robbal Alamin.
Pada kesempatan kali ini Saya akan mengonformasikan salah satu kegiatan Universitas Duta Bangsa Surakarta yaitu tentang MoU Studi Banding antara Universitas Duta Bangsa Surakarta dan Universitas Telkom Bandung. Adapaun kegiatannya adalah sebagai berikut :
Pada hari Selasa, 24 Mei 2022, Universitas Duta Bangsa Surakarta melakukan kegiatan "MoU dan Studi Banding Dengan Universitas Telkom Bandung" yang diikuti oleh oleh Dr. H. Singgih Purnomo, MM selaku Rektor I, Faulinda Elly Nastiti, S.Kom., M.Eng selaku Wakil Rektor II, Dr. Rina Arum Prastyanti, SH., MH selaku Wakil Rektor III, Wijiyanto, M. Pd., M. Kom selaku Dekan Fakultas Ilmu Komputer, dan Istiyawati Rahayu, S.E., M.M selaku Staf Yayasan Kusuma Bangsa Adi Prakarsa Universitas Duta Bangsa Surakarta.
Kegiatan studi banding dilakukan bersama dengan pimpinan PTS Solo Raya anggota APTISI. Kegitan ini bertujuan untuk mendapatkan masukan dalam peningkatan pengelolaan perguruan tinggi dan kurikulum program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).
Semoga dengan kegiatan ini bisa membawa kemajuan dan membangun kerja sama MoU yang lebih baik lagi bagi seluruh civitas Universitas Duta Bangsa Surakarta dan Universitas Telkom Bandung.
Demikian Sahabat Kompasiana untuk upadate kegiatan dari Universitas Duta Bangsa Surakarta. Semoga informasi ini menjadi motivasi dan penyemangat bagi semua generasi muda di tanah air maupun di dunia. Terimakasih. Salam sehat selalu.
Wassalamu’alaikum wrwb.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H