Lihat ke Halaman Asli

Pelatihan Menjahit Celana Santai

Diperbarui: 11 November 2022   11:27

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Peserta pelatihan memakai celana hasil pelatihan (Dokpri)

Peserta menjahit celana santai (Dokpri)

Peserta diajarkan menyiapkan mesin sebelum menjahit (Dokpri)

Tim dosen dari program studi Tata Busana Fakultas Teknik Universitas Negeri Jakarta Dra. Suryawati, M.Si dan Sri Listiani, S.Pd.,M.Ds melakukan kegiatan pelatihan menjahit celana santai sebagai program pengabdian kepada masyarakat di Desa Pantai Sederhana Kecamatan Muaragembong Kabupaten Bekasi pada Jumat, 29 Juli 2022 . 

Pelatihan ini diikuti oleh 22 orang peserta yang terdiri dari ibu-ibu dan pemuda-pemudi masyarakat Desa Pantai Sederhana. Kegiatan pelatihan ini dibuka oleh Sekretaris Desa yaitu Bapak Umar yang menggantikan Kepala Desa. 

Umar mengatakan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat Desa Pantai Sederhana karena pemerintah setempat telah menyediakan fasilitas berupa mesin jahit dan mesin obras namun belum bisa dimanfaatkan secara maksimal karena keterbatasan keterampilan masyarakat dalam mengoperasikan mesin jahit. Umar juga berharap semoga dengan adanya kegiatan ini dapat meningkatkan kreatifitas masyarakat sehingga dapat lebih produktif untuk meningkatkan ekonomi keluarga mereka dan bisa membuat usaha baru. Masyarakat juga berharap kegiatan ini dapat berlangsung rutin setiap tahunnya agar mereka bisa mendapatkan ilmu-ilmu baru dalam memproduksi busana.

Pada pelatihan ini para peserta diberikan pengetahuan mengenai celana santai, pembuatan pola oleh tim dosen lain dan keterampilan menjahit. Pada pelatihan keterampilan menjahit ini para peserta diberikan pengetahuan mengenai alat dan bahan yang dibutuhkan untuk menjahit celana santai, teknik meletakkan pola, memotong bahan, menjahit, proses finishing hingga packing atau pengemasan.

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini merupakan program dari Fakultas Teknik terhadap wilayah binaan dalam mendukung Tri Dharma Perguruan Tinggi.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline