Lihat ke Halaman Asli

Pecatur 9 Tahun Meraih Medali Emas di Turnamen Catur Asean, Thailand

Diperbarui: 25 Agustus 2016   19:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pecatur Cilik

Aditya Bagus Arfan adalah pecatur cilik yang berhasil mengukir tinta emas dan mengharumkan nama Indonesia di Asean +Age Chess Championship 2016. Turnamen tingkat asean yang berlangsung 10 hari di Dusit Thani Pattaya Thailand , diikuti 320 peserta yang terdiri dari 13 Negara. Aditya berhasil memastikan diri menjadi juara setelah meraih 7,5 point dari 9 babak yang dipertandingkan. Dengan raihan tersebut Indonesia meraih medali emas dikelompok putra usia 10 tahun catur standar dan gelar ASEAN MASTER diiberikan untuk pecatur masa depan Indonesia ini.

Meraih juara dalam turnamen tersebut tidaklah mudah, untuk itu aditya harus menaklukan pecatur China Shen Shiyan yang menjadi unggulan pertama, dan pecatur nomor satu Vietnam Nguyen Quoc Hy dan pecatur-pecatur terbaik yang mewakili negaranya masing-masing. Beruntunglah pecatur yang pernah menjadi juara nasional junior tahun 2015 ini selalu didampingi sang bunda yang dengan setia memberikan semangat dan motivasi.

pecatur cilik

Diakhir turnamen (senen, 6/7/2016) pecatur aditya dipertemukan dengan GM Eugene Torre untuk bertanding catur secara simultan. Yang mengejutkan adalah dari 30 peserta turnamen simultan yang berlangsung tersebut, hanya aditya yang mampu mengalahkan Grandmaster pertama Asean itu. Kemenangan atas Grandmaster yang berasal dari Philipina merupakan kemenangan yang kedua atas Grandmaster. Di Indonesia pecatur yang duduk di kelas III SD IT Global Insani ini juga pernah mengalahkan Grandmaster pertama Indonesia yaitu GM Herman Suradireja (alm) pada tahun 2014 lalu.

Pecatur cilik adityabagusarfan.net

"Hebat! Bravo! Selamat" kata GM Utut Adianto melalui Massanger pribadinya kepada aditya. Semoga prestasi saat ini menjadi penyemangatnya untuk berprestasi lebih tinggi. Untuk itu aditya juga berharap dukungan dari pihak-pihak terkait untuk turut andil dalam prestasinya.

pecatur cilik

Pecatur yang mengenal catur sejak usia 4,5 tahun ini merupakan peraih Beasiswa Sekolah Catur Utut Adianto dan atlet junior percasi provinsi DKI Jakarta. Keikutsertaannya di Thailand tidak lepas dari dukungan sponsor PT LEN INDUSTRI dan #TEMANADITYA untuk mewujudkan cita-citanya. 

Semoga harapan adik kita dapat terlaksana,dan mari bersama-sama kita berikan semangat, doa dan dukungan untuk perjuangan meraih prestasi yang lebih tinggi dan mengharumkan Indonesia di pentas dunia.


adityabagusarfan.net




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline