Lihat ke Halaman Asli

Lion Star

Undergrad student

Kisah Perencanaan Wisata Hemat ke Niagara Falls

Diperbarui: 13 Oktober 2015   14:34

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Siapakah diantara Kompasianers yang belum pernah mendengar tentang air terjun Niagara?   Bisa dipastikan semua pasti pernah mendengarnya, setidaknya pernah belajar dari pelajaran geografi waktu di sekolah dasar, mengingat Niagara Falls merupakan salah satu dari keajaiban alam  natural yang terbentuk dari proses geologi selama puluhan ribu tahun. Jadi bilamana suatu saat Kompasianer berkesempatan berkunjung ke Canada, sangat layak bila Niagara Falls ini masuk daftar wajib untuk dikunjungi.   Kebetulan penulis berkesempatan untuk berkunjung ke Toronto beberapa hari yang lalu, maka air terjun Niagara sudah masuk dalam daftar tempat yang wajib dikunjungi.  Sebelum berangkat sudah mendapatkan banyak nasihat dari rekan-rekan  yang lebih lama tinggal di Montreal, maupun di Toronto, bahwa sebaiknya menggunakan tour saja, daripada kesulitan mendapatkan transportasi publik ke Niagara.

Menggunakan tour secara umum sangat mudah, karena tinggal naik bus sampai sangat dekat ke lokasi.  Namun tidak leluasa, karena waktu berkunjung dibatasi.  Bila pergi sendiri, harus sedikit repot mencari tahu alternatif kendaraan umum kesana,  tapi waktunya sangat fleksibel.  Penulis tadinya ingin menggunakan tour sesuai nasihat para senior di Canada,  tapi ketika ditanyakan ke biro travel,  ternyata jadwal bus untuk one day city tour Niagara telah penuh,  dan hanya tersedia untuk minggu berikutnya, hal yang tidak mungkin  karena penulis sudah harus kembali ke Montreal.  Maka option berikutnya adalah pergi secara mandiri,  dan ternyata keputusan itu jauh lebih mengasikkan dan lebih seru,  serta penghematannya lebih dari separuhnya jika dibandingkan menggunakan tour.   Yuk mari kita liput bersama perencanaan mandiri ke Les Chutes du Niagara,  juga menyaksikan foto dan video liputan keindahan Niagara Falls,  dan juga sarana rekreasi pendukung di sekitar lokasi air terjun Niagara.

[caption caption="Foto Air Terjun Niagara bagian Canada (dok Pribadi)."][/caption]

 

Sejarah Singkat Air Terjun Niagara

Air terjun Niagara terdiri dari tiga air terjun yang menjadi perbatasan antara Canada dan Amerika Serikat.  Bagian Canada masuk ke dalam propinsi Ontario, sedangkan perbatasan Amerika merupakan negara bagian New York.  Sungai yang menjadi sumber air Niagara bernama Sungai Niagara,  dimana sumber airnya mengalir dari danau Eerie menuju danau Ontario.  Air terjun yang  paling besar dan tinggi serta pemandangan yang paling indah  terdapat di perbatasan Canada.

Adapun ketiga air terjun tersebut adalah Horseshoe Falls,  American Falls, dan Bridal Veil Falls.  Horseshoe Falls merupakan air terjun yang tertinggi,  berada di bagian Canada, dengan ketinggian sekitar 53,6 meter dari permukaan air,  lebar  air terjun Horseshoe Falls ujung ke ujung sekitar 323,08 meter, tercatat memiliki debit air  terjun alami terderas di seluruh dunia,  yaitu 567,81 liter per detik.   Sedangkan lebar keseluruhan bila dihitung dari bagian Amerika sampai ke Canada sekitar 1000 meter.

[caption caption="Foto udara Niagara Falls( Sumber dari: SeeTorontoNow.com)"]

[/caption]

 

Mencari Harga Ekonomis Toronto – Niagara Falls

Pertama kali sesuai saran teman-teman dan senior di Toronto dan Montreal, setelah tiba di Toronto pada hari Rabu, 7 October 2015 sore, segera mencari jadwal travel untuk ke Niagara pada hari Kamis siangnya.  Ternyata dari beberapa travel yang dihubungi, harganya bervariasi, antara  CAD $ 45, sampai CAD $ 80, namun hanya tersedia untuk minggu berikutnya, karena jadwal sampai hari Minggu 11 October, telah fully booked. Harga yang penulis dapatkan adalah $ 45,  hanya untuk pulang pergi via bus ke Niagara saja, tanpa tour guide, ataupun biaya masuk atraksi lainnya, seperti contoh brosur di bawah ini. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline