Lihat ke Halaman Asli

Metode Penelitian Pekerjaan Sosial dalam Rangka Pemecahan Masalah Praktis Kebijakan Sosial

Diperbarui: 23 November 2022   22:12

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

IDENTITAS BUKU

Judul buku : Metode Penelitian Pekerjaan Sosial

Penulis : Dr. Sugeng Pujileksono, M. Si.

Penerbit : Intrans Publishing

Tahun terbit : 2022

ISBN : 978-623-6709-44-3

Pekerjaan sosial adalah seseorang yang memiliki pengetahuan, keterampilan, dan nilai praktik kerja sosial yang bersertifikat kompetensi. Prinsip-prinsip keadilan sosial, HAM, tanggung jawab kelompok, dan menghargai perbedaan adalah pusat dari pekerjaan sosial. 

Pekerjaan sosial selalu melibatkan orang dan struktur  untuk mengatasi tantangan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. 

Pekerjaan sosial memiliki tanggung jawab untuk melakukan penelitian, menganalisis, dan memahami kebutuhan masyarakat untuk menunjang pelayanan sosial. Penelitian ini berfungsi untuk mengoptimalkan praktik pekerjaan sosial.

Metode penelitian pekerjaan sosial adalah penyelidikan sesuai metode ilmiah yang bertujuan untuk membangun basis pengetahuan pekerjaan sosial dalam rangka memecahkan masalah praktis dalam praktik pekerjaan sosial atau kebijakan sosial. Penelitian pekerjaan sosial memerlukan ketaatan empiris seperti mendasarkan kesimpulan hasil pengamatan yang telah dikumpulkan secara komprehensif, objektif, dan sistematis.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline