Lihat ke Halaman Asli

Inilah Kunci Keberkahan Waktu! Silahkan Buktikan!

Diperbarui: 31 Mei 2024   14:16

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Berkata Syaikh Sulaiman bin Salimullah Ar Ruhaily :

Ketika membaca Al Qur'an mulai ditinggalkan! Sedikit sekali orang yang membaca Al Qur'an sekarang ini! Terkadang seorang penuntut ilmu melewati suatu hari tanpa membawa satupun ayat, lebih-lebih selain penuntut ilmu! Tetapi terkadang orang awam malah lebih mulia daripada penuntut ilmu dalam masalah ini. Saya tidak bermaksud mencela, tetapi saya ingin membangkitkan diri saya pribadi dan saudara sekalian. Saya ingin menasihati diri saya pribadi dan saudara sekalian. 

Saudara sekalian, kita harus kembali kepada Al Qur'an. Demi Allah, saya heran dengan orang-orang yang tidak membaca Al Qur'an, bagaimana hari-harinya akan diberkahi?! Membaca Al Qur'an akan membuat harimu terasa lebih panjang dari semestinya. Silahkan buktikan sendiri! Perbanyak bacaan Al Qur'an dalam sehari dan lihatlah hari itu juga! Semakin banyak Al Qur'an yang engkau baca dalam sehari, semakin bertambah keberkahan mu di hari itu. 

Saudaraku sekalian, demi Allah, mari kita kembali! Saya katakan berulang-ulang, mari kita sisihkan waktu terbaik kita untuk membaca sebaik-baik ucapan. Saya katakan, diantara waktu terbaik adalah sebelum shubuh dan setelah shubuh. Sebelum shubuh, jika engkau termasuk orang yang dimuliakan Allah untuk bangun di sepertiga malam terakhir, untuk bermunajat kepada Allah, sholat, berdoa, berdzikir, membaca Al Qur'an, maka ini waktu terbaik. Atau setelah shubuh, jika engkau selesai sholat shubuh, engkau sisihkan waktu untuk membaca Al Qur'an. Atau setelah belajar, jika engkau memiliki jadwal belajar setelah shubuh dan engkau memiliki waktu senggang, maka engkau manfaatkan untuk membaca Al Qur'an. Awalilah harimu dengan rutinitas ini!

SC : ShahihFiqih




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline