Lihat ke Halaman Asli

Liliana

Jurnalis Departemen Bahasa Indonesia China Media Group

Mengenal Tradisi Festival Peh Cun

Diperbarui: 7 Juni 2024   15:39

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Festival Peh Cun. Pic by : Pixabay

Tahun ini, Festival Peh Cun akan jatuh pada tanggal 10 Juni mendatang. Festival Peh Cun atau Festival Perahu Naga adalah salah satu dari empat festival tradisional di Tiongkok, pada hari ini, orang-orang akan berlomba mendayung perahu naga, makan bacang, mengenakan kantong parfum, dll. Kebudayaan Festival Peh Cun mempunyai pengaruh yang luas di dunia, beberapa negara dan wilayah di dunia juga mempunyai kegiatan untuk merayakan Festival Peh Cun. Pada bulan September 2009, UNESCO secara resmi memasukkan Festival Peh Cun ke dalam Daftar Representatif Warisan Budaya Takbenda Manusia. Bagaimana orang Tiongkok merayakan festival tersebut? Mari kita simak tradisi mereka di hari raya tersebut.

Lomba Perahu Naga

Lomba Perahu Naga. Pic by: Unsplash

Lomba perahu naga konon berasal dari tradisi masyarakat negara Chu zaman dahulu untuk mengenang dan nenghormati menteri mereka, Qu Yuan yang meninggal karena menceburkan diri ke sungai. Selanjutnya, setiap tahun pada hari kelima bulan kelima lunar ditetapkan untuk memperingati Qu Yuan. Lomba perahu naga adalah kompetisi mendayung kolektif banyak orang. Ini merupakan kegiatan penting selama Festival Peh Cun dan masih sangat populer di sepanjang pantai selatan Tiongkok. Ini juga adalah salah satu bentuk pemujaan terhadap naga dalam kepercayaan masyarakat, menggunakan kekuatan naga untuk berdoa memohon berkah dan mengusir roh jahat.

Makan Bacang

Bacang. Pic by : Pixabay

Makan bacang adalah salah satu adat istiadat penting dalam Festival Peh Cun. Bahan utamanya adalah beras ketan dan isiannya, lalu dibungkus dengan daun bambu, berbentuk limas segitiga. Karena kebiasaan makan yang berbeda di berbagai daerah, ada dua jenis bacang, bacang manis dan bacang asin. Kebanyakan orang di Tiongkok Utara makan bacang manis berisi kurma atau kacang merah, sedangkan orang di Tiongkok Selatan lebih suka makan bacang asin berisi daging, kuning telur dsb.

Kantong parfum

Kantong parfum (Xiangnang). Pic by : Pixabay

Memakai kantong parfum merupakan salah satu adat istiadat Festival Peh Cun. Kantong parfum biasanya diisi dengan beberapa obat herbal Tiongkok yang wangi dan menyegarkan, yang mempunyai fungsi sebagai pewangi, mengusir serangga, menghindari wabah penyakit, dan mencegah penyakit. Kantong ini diikat dengan benang empat warna, bentuknya kecil dan indah, kini telah menjadi sebuah kerajinan tangan yang umum. Selama Festival Peh Cun, anak-anak memakai kantong parfum yang konon bisa mengusir roh jahat dan mengusir wabah.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline