Lihat ke Halaman Asli

Liliana

Jurnalis Departemen Bahasa Indonesia China Media Group

Makam Kasim Tiongkok dengan Seni Pahatan Terindah

Diperbarui: 21 April 2023   16:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Makam Kasim Tian Yi. Sumber foto : Lili

Makam Tian Yi dikenal sebagai satu-satunya mausoleum kasim di Tiongkok, dan terkenal dengan pahatan batu Dinasti Ming yang sangat indah. Nilai seni dari seluruh area makam adalah banyaknya pahatan batu yang mewakili seni pahat batu akhir Dinasti Ming. Makam dengan pahatan batu terindah di seluruh Tiongkok ini juga merupakan pemakaman kasim pertama di Dinasti Ming (1368-1644 M) dan Qing (1644-1911 M) yang terbuka untuk dunia luar. Sekarang telah menjadi sebuah situs peninggalan budaya yang dilindungi.

Makam Tian Yi terletak 500 meter di sebelah barat daya Kuil Fahai. Pemilik makam, Tian Yi, adalah seorang kasim dari dinasti Ming pemerintahan Kaisar Jiajing (1521-1567), Longqing (1567-1572), dan Wanli (1572-1620). 

Saat ini terdapat 5 makam kasim di area pemakaman, merupakan makam kasim yang terpelihara paling baik di Tiongkok, menempati area terluas dan memiliki pahatan batu terindah. Istana bawah tanah makam Tianyi telah dirampok berkali-kali, kemudian dibersihkan dan diperbaiki pada bulan Mei 1998. Ini adalah makam bawah tanah ketiga yang dikunjungi wisatawan di Beijing setelah Makam Dingling di Makam Ming dan Makam Dabaotai dari Dinasti Han Barat.

Struktur makam Tianyi relatif lengkap, ada menara gerbang, Huabiao, patung batu pejabat sipil dan militer, gerbang Lingxing, paviliun prasasti, altar batu, dan istana bawah tanah. Sejumlah besar pahatan batu di area makam Tianyi memiliki nilai seni yang sangat tinggi, mewakili seni pahat batu akhir Dinasti Ming yang sangat indah dan halus. Ukiran batu di sini sangat kaya, di antaranya terdapat legenda rakyat Delapan Dewa serta cerita sejarah dan cerita rakyat seperti Su Wu menggembalakan domba.

Di depan gerbang makam Tian Yi berdiri seorang pejabat sipil dan seorang jenderal militer. Gerbang batu kuburan tersebut megah, dengan relief singa berbaring di kedua sisi gerbang. Memasuki kuburan, kita dapat melihat tiga paviliun prasasti. Prasasti di paviliun tengah terukir keputusan Kaisar Wanli yang memerintahkan Tian Yi untuk menjaga Nanjing, prasasti di paviliun timur dan barat masing-masing mencatat kehidupan dan prestasi Tian Yi.

Patung pejabat sipil dan jenderal militer di depan gerbang makam. Sumber foto : Lili

Salah satu paviliun prasasti di Makam Tian Yi. Sumber foto : Lili

Pahatan pada prasasti dalam paviliun. Sumber foto : Lili

Aula upacara ziarah. Sumber foto : Lili

Salah satu makam kasim di Makam Tian Yi. Sumber foto: Lili

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline