Lihat ke Halaman Asli

Lifetime Design

Desain Interior dan Arsitektur

Masih Bingung? Begini Tahapan Membangun Rumah dari Nol!

Diperbarui: 14 Juni 2022   10:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Lifetime Design Arsitektur (Instagram: @ld.arsitektur)

Ketika telah berhasil mengumpulkan pundi-pundi rupiah untuk membangun rumah, Anda pasti merasa lega karena selangkah lagi hunian impian bisa jadi kenyataan. Namun, jangan salah. Hal tersebut ternyata hanya permulaan dari tahapan-tahapan membangun rumah yang sebenarnya masih panjang.

Membangun rumah tidaklah semudah membalikkan tangan. Ada beberapa tahapan yang harus dilalui sebelum akhirnya bisa menempati rumah impian. Contohnya, setelah budget terkumpul, Anda masih harus mencari tanah dengan lokasi terbaik yang strategis dan bebas banjir. Selain itu, tahap apalagi yang harus dilalui? Simak ulasan lengkapnya berikut ini!

Tahap 1: Desain Rumah Impian

Setelah berhasil menemukan tanah dengan harga dan lokasi yang sesuai, kini saatnya Anda memikirkan tampilan fasad dan landscape dari rumah itu sendiri. Hal ini tentunya merupakan satu yang cukup krusial. Pasalnya, fasad merupakan visual pertama yang dilihat oleh banyak orang. Jadi, hal ini bisa jadi merupakan cerminan rumah Anda secara keseluruhan.

Untuk mendapatkan tampilan fasad dan landscape rumah yang menawan, tentunya Anda membutuhkan bantuan profesional. Di sini, seorang arsitek sangat berperan penting untuk merealisasikan keinginan Anda lewat desain dan rancangannya. Jadi jika memiliki budget lebih, tidak ada salahnya kok untuk memakai jasa arsitek.

Tahap 2: Hitung Rancangan Anggaran Biaya (RAB) dan Pastikan Legalitas

Lifetime Design Arsitektur (Instagram: @ld.arsitektur)

Rancangan Anggaran Biaya atau yang juga dikenal dengan singkatan RAB juga merupakan satu hal yang cukup krusial ketika Anda sedang membangun rumah. Di tahap ini, Anda bisa menghitung perkiraan anggaran secara general. Ada beberapa hal yang tidak boleh dilupakan ketika menghitung RAB, yaitu:

  • Jasa arsitek

  • Kontraktor atau tukang bangunan

  • Material bangunan

  • Jasa desain interior

  • Furniture dan perabot rumah tangga

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline