Lihat ke Halaman Asli

Mahasiswa KKN Undip Sosialisasikan Bahaya Narkoba dan Kenakalan Remaja pada Remaja di RW 01 Kelurahan Mangunsari

Diperbarui: 6 Februari 2022   13:28

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokumentasi pribadi

Semarang - Narkoba merupakan obat-obatan yang mengandung zat yang berbahaya dan terlarang yang populer di kalangan remaja. Narkoba yang sering dijumpai di kalangan remaja seperti ekstasi, pil koplo, ganja, dan shabu-shabu.

Remaja merupakan usia yang rentan akan bujukan untuk mengonsumsi narkoba. Awal mulanya mereka hanya coba-coba dan akhirnya terjerumus ke dalam penyalahgunaan narkoba. Penyalahgunaan narkoba di kalangan remaja ini kian meningkat. Banyaknya penyimpangan perilaku generasi muda dapat membahayakan keberlangsungan hidup bangsa karena generasi muda sebagai generasi penerus bangsa yang diharapkan.

dokumentasi pribadi

Maka dari itu, pada hari Sabtu (20/01/2022) mahasiswa KKN Undip melakukan kegiatan sosialisasi mengenai bahaya narkoba dan kenakalan remaja untuk memberikan edukasi mengenai bahaya narkoba dan kenakalan remaja. Sasaran dari kegiatan ini adalah remaja di wilayah RW 01 Kelurahan Mangunsari Kecamatan Gunungpati Kota Semarang. Tujuannya adalah sebagai pengetahuan dan antisipasi bagi remaja mengenai bahaya nakoba dan kenakalan remaja.

Dalam kegiatan ini, mahasiswa KKN Undip memberikan materi meliputi jenis-jenis narkoba, hukum-hukum narkoba, dampak narkoba, cara pencegahan narkoba serta cara pencegahan kenakalan remaja.

Dokumentasi pribadi

Diharapkan setelah kegiatan ini, para remaja dapat teredukasi dengan materi tersebut dan dapat menjadi pencegahan preventif bagi remaja di wilayah RW 01 Kelurahan Mangunsari Kecamatan Gunungpati Kota Semarang.

Penulis : Eli Suci Pratiwi ( Manajemen, Fakultas Ekonomika dan Bisnis )

DPL : Prof. Dr. Meiny Suzery, MS

Lokasi KKN : RW 01 Kelurahan Mangunsari, Kecamatan Gunungpati Kota Semarang

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline