Prinsip merupakan pernyataan fundamental atau kebenaran umum maupun individual yang dijadikan pedoman sebuah untuk berpikir dan bertindak. Berikut prinsip-prinsip dasar dalam dakwah:
1. Kebenaran
Dakwah yang benar adalah dakwah yang sesuai dengan ajaran Islam yang komprehensif mencakup akidah, syariah, dan akhlak. Dalam berdakwah harus memiliki ilmu pengetahuan yang memadai terutama yang berkaitan dengan keesaan Allah SWT, karena jika mengerjakan sesuatu tanpa adanya ilmu pekerjaan tersebut akan menjadi tidak bermanfaat.
2. Keadilan
Dalam konteks dakwah keadilan berarti menyampaikan pesan Islam dengan cara yang adil, tidak diskriminatif, dan menghargai perbedaan pendapat.
3. Kesejahteraan
Dakwah yang sejati bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup manusia secara keseluruhan mencakup aspek fisik, mental, dan spiritual. Kesejahteraan sosial dalam Islam mengacu pada terpenuhinya kebutuhan material, spiritual, sosial, dan budaya individu.
Disamping itu, terdapat integrasi untuk menyatukanpadukan antara prinsip-prinsip filsafat dakwah dengan teori-teori keilmuan dakwah, diantaranya: teori komunikasi, teori psikologi, teori sosiologi, dan teori pendidikan. Dengan teori-teori tersebut akan menghasilkan dakwah yang lebih ilmiah, sistematis, dan efektif.
Dengan makalah yang sudah dipaparkan, penulis beranggapan bahwa penyampaian makalah yang menarik pada saat di kelas terutama dalam menjelaskan pengertian filsafat dakwah serta prinsip-prinsip dasar dalam dakwah dengan lugas. Namun, ada beberapa yang mungkin bisa diperbaiki dan dikembangkan lagi, seperti pada sub materi prinsip- prinsip dasar dalam dakwah bIsa diperjelas terlebih dahulu mengenai prinsip-prinsip filsafat dakwah. Hal ini untuk mengorelasikan antara judul makalah dan pembahasan pada isi makalah. Secara keseluruhan, makalah ini memberikan pandangan yang informatif mengenai filsafat dakwah. Tentunya memberikan kontribusi bagi pengembangan kajian dakwah lebih lanjut serta memberikan pengajaran lebih menarik dan berbobot. Wallahu'alam bisshowab.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H