Lihat ke Halaman Asli

Lidia Rumapea

Mahasiswa

Analisis Eksistensi Pembelajaran PPKn di Era Digital

Diperbarui: 29 Mei 2023   23:37

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Dengan pesatnya perkembangan teknologi saat ini, di era 4.0 sulit untuk menerapkan berbagai inovasi pembelajaran untuk meningkatkan pembelajaran. Keberhasilan proses pelatihan tidak terlepas dari pelaksanaan sebuah perencanaan, pelaksanaan dan dukungan kebijakan secara terus menerus yang berlangung setiap waktu. Karena itu, pendidikan merupakan modal dasar pembangunan, tentunya setiap negara menetapkannya sebagai tujuan utama didalam sebuah negara. Berbagai perbaikan di berbagai bidang pendidikan dengan berbagai kajian dan refleksi atas kebijakan yang diterapkan di masa lalu telah dilakukan Pemerintah. Dan kurikulum merupakan bagian yang sangat penting dalam dunia pendidikan. Kurikulum telah dikembangkan dan dibuatkan untuk memenuhi berbagai tantangan modern didalam pembelajaran.

Kita sering menyebut zaman kekacauan ini sebagai zaman digital atau zaman revolusi industri. Kasali (2018:7) berpendapat bahwa disrupsi dapat diartikan sebagai inovasi. Disrupsi dapat diartikan sebagai perubahan fundamental atau mendasar dalam inovasi. Di masa kekacauan ini, perubahan mendasar terjadi di semua bidang kehidupan masyarakat akibat perubahan sosial yang pesat di bidang teknologi. Tantangan yang semakin berat memaksa orang untuk bertindak agar tetap bertahan dalam perkembangan spesialisasinya sendiri.

Salah satu bidang strategis dalam pembangunan bagi bangsa Indonesia agar mampu bertahan dan menghadapi segala berbagai tantangan di masa kekacauan ini dapat dilihat melalai Pendidikan. Penguatan keterampilan setiap individu diperlukan untuk meningkatkan kualitas agar mampu bersaing dan berinovasi di bidangnya. Era disrupsi merupakan masa yang harus kita lalui dengan berbagai tantangan.

Perkembangan teknologi internet dan digital, serta munculnya superkomputer dan alat canggih buatan manusia lainnya, menuntut dunia pendidikan di negara Indonesia mengalami perubahan dalam segala faktor yang mendukung pembelajaran dalam pelaksanaan pembelajaran. Termasuk materi pembelajaran PPKn. Di era digital atau era disrupsi, perhatian utama adalah peningkatan kompetensi teknologi sebagai pendukung inovasi. Oleh karena itu diperlukan kemampuan seorang guru untuk selalu berpikir kreatif dan inovatif agar siswa dapat membekali diri untuk bertahan dan memecahkan masalah di era perkembangan zaman ini ataupun Revolusi Industri 4.0.

Adapun perkembangan media dalam pendidikan menurut (Nisa,2021)antara lain:

1)Pada mulanya pembelajaran dilakukan oleh guru dan siswa saja.

2)pengaruh alat komunikasi ditandai dengan munculnya AVA (Audio Visual Aids) dan suara yang dihasilkan sebagai alat bantu pada abad ke-20 atau sekitar tahun 1950 sehingga memungkinkan membantu proses pembelajaran.

3)ditandai dengan mulai dilakukan identifikasi pemilihan media atau melakukan pemilihan media terlebih dahulu untuk jenis pengalaman tertentu berdasarkan keinginan yakni memilih sarana komunikasi yang sesuai untuk karakteristik pembelajaran maupun jenis pengetahuan yang ingin diperoleh

4)pembelajaran terprogram dan terencana yang memungkinkan sebuah media atau alat komikasi dalam pembelajaran dapat mempengaruhi perilaku siswa

5)penggunaan media ini tidak hanya digunakan sebagai alat bantu untuk guru saja tetapi berfungsi menjadi bagian integral dari pembelajaran.

Inovasi yang dimaksudkan dalam pembelajaran PPKn merupakan sebagai proses perubahan dari paradigma pembelajaran yang berawal dari hasil refleksi atau pembaharuan terhadap keberadaan paradigma pembelajaran PPKn lama menuju paradigma baru yang diharapkan mampu memecahkan masalah di era Revolusi. Melalui penggunaan kegiatan belajar yang inovatif, dapat menciptakan suasana kelas yang tidak kaku dan tidak monoton. Siswa diajak untuk lebih banyak berdiskusi, berinteraksi dan berdialog sehingga dapat mengembangkan konsep dan prinsip ilmiah.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline