Lihat ke Halaman Asli

Ikatan Himpunan Mahasiswa Matematika

Diperbarui: 28 Agustus 2024   18:13

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Apa sih Ikahimatika itu?

Ikatan Himpunan Mahasiswa Matematika, atau biasa disebut dengan Ikahimatika adalah sebuah organisasi mahasiswa seluruh Indonesia yang berasal dari prodi matematika. Dalan perannya, Ikahimatika merupakan organisasi yang bersifat nasional, profesional, ilmiah, independen, dan sejalan dengan cita-cita bangsa Indonesia.

Ikahimatika sendiri telah ada sejak tahun 1989 dengan nama Ikahimaptika karena banyak anggotanya berasal dari prodi pendidikan matematika. Kemudian, pada tahun 1998 nama Ikahimaptika diganti seperti sekarang ini, yaitu Ikahimatika.

Tahun 1998 pula organisasi ini mulai mengalami vakum seiring dengan peristiwa reformasi hingga tahun 2001. Melalui kongres yang diselenggarakan di Universitas Brawijaya Malang pada tahun 2001 yang menghasilkan Ikahimatika beroperasi kembali.

Organisasi Ikahimatika ini mempunyai logo sendiri. Setiap simbolnya memiliki makna. Pita merah putih melambangkan identitas negara Indonesia, buku dan pena melambangkan mahasiswa Ikahimatika yang mengembangkan disiplin ilmu mereka, kuanton universal berwarna kuning melambangkan bahwa matematika berguna sebagai aspek kehidupan masyarakat, api melambangkan semangat mahasiswa matematika, tulisan Ikatan Himpunan Mahasiswa Matematika Indonesia merupakan nama dari organisasi, dan buku sebanyak tiga buah melambangkan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Mengingat organisasi ini merupakan organisasi nasional seluruh Indonesia, dalam operasinya Ikahimatika dibagi menjadi beberapa wilayah operasional. Wilayah tersebut antara lain : 

1. Wilayah I meliputi Nangro Aceh Darussalam, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Jambi, dan Kepulauan Riau.

2. Wilayah II meliputi Sumatera Selatan, Lampung, Bengkulu, dan Bangka Belitung.

3. Wilayah III meliputi Kalimantan Barat, Banten, DKI Jakarta, dan Jawa Barat.

4. Wilayah IV meliputi DIY dan Jawa Tengah.

5. Wilayah V meliputi Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Timur, Kalimantan Tengah, dan Kalimantan Selatan.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline