Lihat ke Halaman Asli

Lasmaria Samosir

Guru SMP Santo Thomas 1 Medan

DOGMIT Perangsang Guru Cerdas Zaman Now

Diperbarui: 23 Oktober 2019   10:25

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Menjadi guru di zaman now memang membutuhkan perjuangan yang super ekstra berat, dikarenakan siswa yang dihadapi adalah siswa zaman now pula. Hal ini mungkin saja disebabkan oleh kurangnya minat guru dalam hal media pembelajaran. Padahal pada dasarnya media pembelajaran digunakan untuk memancing pemikiran dan pemahaman siswa agar lebih cepat memahami materi.

Menurut penulis, DOGMIT merupakan perangsang guru cerdas zaman now. Tahun ini DOGMIT kembali menggebrak para guru senusantara dengan paket materi baru dan keren dengan bermodal smartphone Android yaitu "Membuat aplikasi Android menuju pembelajaran 4.0" DOGMIT sudah menyentuh dan melekat di hati ribuan orang CikGu. Gagasan dalam rangka meningkatkan kompetensi dan profesionalitas dengan mengintegrasikan teknologi dalam pembelajaran yang menyenangkan dan sesuai kehidupan nyata kekinian memberi wawasan paripurna bagi pendidik.

Guru yang enggan menggunakan teknologi sebenarnya sedang mematikan konsep terkait kehidupan kontekstual. Guru adalah penyaji sempurna dengan menu yang sudah direncanakan sebelumnya. Guru yang membawa sajian menggiurkan, saat hidangan dibuka akan memberi aroma menggoda. Cita rasa memikat saat dinikmati bersama di kelas. Begitulah hakikat guru menjadi seorang yang dinanti dengan kreativitas yang dimiliki dan mampu menstimulasikan potensi peserta melalui aktivitas kelas. Ruang kelas adalah restoran menggiurkan memikat siswa untuk melahap sajian nikmat nan sehat yang membuat siswa bergizi pengetahuan. Saya percaya melalui DOGMIT kedepan guru-guru mampu menghadirkan pembelajaran yang menarik di ruang-ruang kelas dalam upaya meningkatkan kualitas guru Indonesia.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline