Lihat ke Halaman Asli

Lasarus Goleo

Penikmat kata

Grup C Memanas: Posisi Argentina dan Mexico Terancam

Diperbarui: 27 November 2022   00:02

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Argentina, Polandia, Mexico, Arab Saudi.  (Dok goal.com)

Setelah Polandia menang atas Arab Saudi dengan skor 2-0, Argentina dan Mexico terancam tidak lolos ke babak 16 piala dunia 2022.  Argentina tergabung ke grup C, tim Tango ditemani oleh Arab Saudi, Polandia dan Mexico.

Usai kalahkan Arab Saudi, Polandia menempati puncak klasmen sementara Grup C deng koleksi 4 poin.

Sementara Arab Saudi, kini harus tersingkir ke peringkat kedua klasmen sementara dengan koleksi 3 poin . Polandia maupun Arab Saudi sudah melakoni dua partai dalam babak penyisian Grup C.

Argentina sendiri baru akan memainkan laga kedua dibabak penyisian grup menghadapi Mexico pada Sabtu, (26/11/2022) WIB.

Tmnas Mexico sementara menempati urutan ke 3 diatas Argentina yang belum mendapatkan poin, asuhan Gerardo Martino baru mengoleksi 1 poin dari hasil pertandingan melawan Polandia.

Mexico akan menjamu Argentina dini hari, laga ini akan menjadi penentu untuk Argentina. Pasalnya, Messi dkk belum mempunyai poin dan berada pada posisi terakhir dalam klasmen sementara grup C.

Jika Argentina kalah dari Mexico, maka asuhan Lionel Scaloni dinyatakan tidak lolos ke babak 16 besar piala dunia 2022 .

Laga Argentina vs Mexico akan memanas karena keduanya membutuhkan 3 poin agar peluang untuk lolos ke babak 16 besar terbuka  secara luas dalam pertemuan ketiga nanti.

Jika laga ini hasilnya imbang, maka keduanya akan terancam tidak lolos ke babak 16 besar terutama Argentina.

Sementara partai ketiga Argentina akan menjamu Polandia dan Mexico akan bertemu Arab Saudi.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline