CILACAP, INFO_PAS -
24/10/2024 Karanganyar -- Keindahan lapas Karanganyar tengah menjadi sorotan berkat mekarnya bunga Tabebuya yang menghiasi area sekitar lapas. Pohon-pohon Tabebuya yang ditanam di halaman lapas kini bermekaran, memberikan pemandangan yang memukau bak sakura di musim semi. Bunga-bunga berwarna kuning dan merah muda tersebut tidak hanya memperindah lingkungan lapas, tetapi juga menciptakan suasana sejuk dan asri bagi para pengunjung dan petugas.
Pohon Tabebuya tersebut ditanam sebagai bagian dari program penghijauan beberapa tahun lalu. Kini, ketika bunganya mulai bermekaran, hasil dari program tersebut kian terasa. Petugas lapas pun merasa senang dengan pemandangan yang menyegarkan mata, memberikan kesan positif di tengah rutinitas keseharian di balik padatnya jadwal bekerja.
Fenomena ini juga menarik perhatian pengunjung, yang mengapresiasi upaya lapas dalam menciptakan lingkungan yang lebih hijau dan ramah. Bunga Tabebuya yang menyerupai bunga sakura kerap disebut sebagai simbol harapan baru, dan diharapkan mampu memberikan semangat positif bagi para penghuni lapas dalam menjalani masa pembinaan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H