Lihat ke Halaman Asli

LAPAS TANJUNG

LAPAS KELAS IIB TANJUNG

Lakukan Koordinasi, Lapas Tanjung Siapkan Rencana Kerjasama dengan Disnaker Tabalong

Diperbarui: 8 Oktober 2024   15:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humas Lapas Tanjung

Tanjung, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tanjung Kementrian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Kalimantan Selatan melakukan koordinasi dengan Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Tabalong terkait dengan perjanjian kemitraan pelatihan kerja bagi warga binaan Lapas Tanjung, Selasa (08/10).

Humas Lapas Tanjung

Koordinasi ini bertujuan untuk mendukung program-program pembinaan di Lapas Tanjung. Koordinasi di lakukan oleh Kasi Binadik dan Giatja, Abdul Hair beserta staf pembinaan yang turut ikut dalam koordinasi. Kerjasama yang akan dilaksanakan yaitu salah satunya Pelatihan Kemandirian Tata Boga.

Humas Lapas Tanjung

"Koordinasi ini merupakan langkah untuk memberikan pelatihan kerja kepada warga binaan dan melakukan perjanjian kerja antara Lapas Tanjung dan Disnaker Tabalong. Salah satu kegiatan yang akan kita laksanakan dalam waktu dekat ini yaitu pelatihan kemandirian Tata Boga", ujar Hair.

Humas Lapas Tanjung

Kerjasama ini nantinya akan mendukung program pembinaan bagi warga binaan dan juga mendukung warga binaan yang ahli dalam beberapa bidang yang sangat berguna di masyarakat.

Humas Lapas Tanjung

Tak lupa juga Kepala Lapas Tanjung, Hakim Sanjaya mengucapkan terima kasih kepada pihak terkait dalam hal ini Disnaker Tabalongi yang telah mau melakukan perjanjian kerja dengan Lapas Tanjung sekaligus silahturahmi "Terima kasih saya ucapkan, semoga hubungan baik ini terus berjalan kedepanya" ujarnya

Humas Lapas Tanjung




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline