Lihat ke Halaman Asli

Lapas Sekayu

Lembaga Pemasyarakatan

Lapas Sekayu Raih Penghargaan Terbaik II Capaian Kinerja Satker Terbaik 2024

Diperbarui: 31 Desember 2024   09:38

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humas Lapas Sekayu

Lapas Sekayu berhasil meraih penghargaan sebagai Terbaik II Capaian Kinerja Satuan Kerja Terbaik Tahun 2024. Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sumsel, Ilham Djaya kepada Kalapas Sekayu, Yosef Leonard Sihombing di Palembang, Senin (30/12/2024).

Penghargaan tersebut diberikan pada saat kegiatan Refleksi Akhir Tahun Kementerian Hukum dan HAM RI Tahun 2024, yang sekaligus dirangkaikan dengan acara pisah sambut Pimpinan Tinggi Pratama Kantor Wilayah Kemenkumham Sumsel di Hotel Beston Palembang.

Kegiatan ini juga menjadi momentum penting, untuk mengapresiasi satuan kerja yang menunjukkan kinerja unggul sepanjang tahun 2024. Selain itu, menjadi wadah mempererat sinergitas antar jajaran Kanwil Kemenkumham Sumsel dalam menghadapi tantangan di tahun mendatang.

Kemudian, pemberian penghargaan yang diberikan merupakan bukti atas komitmen Lapas Sekayu dalam mendukung visi dan misi Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan, khususnya dalam mewujudkan birokrasi yang bersih, dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Pada kesempatan terpisah, Kalapas Sekayu mengungkapkan bahwa, pencapaian ini tidak lepas dari kerjasama yang baik dan kinerja terbaik seluruh jajaran petugas Lapas Sekayu.

"Penghargaan ini menjadi bukti nyata dedikasi dan komitmen Lapas Sekayu dalam memberikan pelayanan terbaik di bidang pemasyarakatan," kata Yosef.

Kalapas Sekayu juga berharap, penghargaan ini menjadi pelecut semangat dan motivasi, untuk selalu memberikan pelayanan terbaik kepada warga binaan dan masyarakat.

Humas Lapas Sekayu

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline