Lihat ke Halaman Asli

Lapas Sekayu

Lembaga Pemasyarakatan

Kalapas Sekayu Ikuti Upacara Peringatan HUT RI ke-79 di Pemkab Muba

Diperbarui: 18 Agustus 2024   10:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humas Lapas Sekayu

Kalapas Sekayu, Yosef Leonard Sihombing mengikuti upacara Pengibaran Bendera Merah Putih dan Detik-Detik Proklamasi dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT RI) ke-79 Tahun 2024 di Griya Bumi Serasan Sekate, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Sabtu (17/8/2024).

Suasana khidmat terlihat saat upacara Pengibaran Bendera Merah Putih berlangsung, tampak 75 anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) sangat antusias dan tegas dari setiap langkahnya. 

Pj Bupati Muba, Sandi Fahlepi bertindak sebagai Inspektur Upacara, dan yang bertindak selaku Perwira Upacara AKP Noprizal SH. Komandan Upacara Kasat Samapta Polres Muba, AKP Ade Nurdin SH dan Komandan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka, Kanitreskrim Polres Muba Joni Jamaris.

Pada kesempatan terpisah, Kalapas Sekayu menyampaikan, bahwa upacara peringatan HUT ke-79 RI tahun ini memberikan makna yang luar biasa bagi bangsa Indonesia, dengan tema Nusantara Baru, Indonesia Maju.

"Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih yang kita laksanakan ini, sebagai wujud dari rasa terima kasih kita kepada para pejuang yang terdahulu dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaan," kata Yosef.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline