Lihat ke Halaman Asli

LPP Martapura Hadiri Secara Virtual Apel Pagi Bersama Menteri Hukum dan HAM RI

Diperbarui: 27 Agustus 2024   08:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tim Humas Lapas Perempuan Martapura

Martapura, INFO_PAS - Pejabat Struktural Eselon IV dan V Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIA Martapura menghadiri secara virtual Apel Pagi Pegawai bersama Menteri Hukum dan HAM Republik Indonesia pada hari Senin (26/8). Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh jajaran Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia.

Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia, Dr. Supratman Andi Agtas, S.H., M.H., mengingkapkan rasa haru dan bangga menjadi bagian dari keluarga besar Kemenkumham.
"Saya yakin dengan dukungan dari seluruh jajaran kita dpt menjalani fungsi dan tugas dengan baik, serta mencapai target yang diharapkan. Saya kembali mengingatkan pentingnya kolaborasi dan sinergitas. Mengedepankan semangat bersama demi tujuan yang besar. Sinergi menjadi prinsip dalam setiap langkah kegiatan," tegas Menteri Hukum dan HAM.

Beliau menuturkan bahwa Integritas adalah pondasi dari segala tindakan. "Bekerjalah dgn penuh kejujuran, bertindak dengan transparan dan menjaga amanah dengan sebaik-baiknya. Dengan kerjasama yang solid, semangat kebersamaan, kita dapat menghadapi rintangan," pungkasnya.

Apel Pagi Pegawai bersama Menteri Hukum dan HAM Republik Indonesia berjalan dengan tertib dan khidmat. Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran petugas Lapas Perempuan Martapura.

(Sumber : Tim Humas Lapas Perempuan Martapura)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline