Lihat ke Halaman Asli

Lapas Narkotika Nusakambangan Rutin Lakukan Pemeriksaan Kesehatan Wbp

Diperbarui: 30 Desember 2023   15:01

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humas LapsustikNK

Nusakambangan - Memberikan pelayanan kesehatan terbaik kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) adalah salah satu target pencapaian kinerja yang ingin dicapai oleh Lapas Narkotika Kelas IIA Nusakambangan. Demi mewujudkan hal tersebut, Perawat Lapas Narkotika turun langsung ke dalam blok hunian guna melakukan pemeriksaan kesehatan.

Kalapas Narkotika (Rindra Wardhana) menjelaskan, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengobatan dan mengantisipasi penularan penyakit. Pemeriksaan kesehatan yang dilakukan meliputi pemeriksaan fisik dengan fokus pemeriksaan adalah warga binaan yang mempunyai faktor risiko, seperti : obesitas, lanjut usia, dan mempunyai riwayat penyakit tertentu.

"Saya berharap kegiatan ini dilaksanakan secara rutin agar kondisi kesehatan seluruh warga binaan di Lapas Narkotika Nusakambangan dapat lebih terpantau, sebagai upaya pencegahan/deteksi dini", tegasnya.

Segala bentuk Pelayanan yang diberikan di Lapas Narkotika Nusakambangan, Tidak Dipungut Biaya alias "GRATIS".

#KanwilKemenkumhamJateng

#KumhamSemakinPASTI

#KemenkumhamRI

#LapsustikNK

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline