Lihat ke Halaman Asli

Lapas Bandanaira

pengelola humas Lapas Kelas III Bandanaira

Peringatan Hari Pengayoman, Plh Kepala Lapas Bandanaira Sampaikan Amanat Yasonna Laoly

Diperbarui: 19 Agustus 2024   12:23

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber gambar : Humas Lapas Bandanaira

Banda Naira, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Bandanaira menggelar upacara peringatan Hari Pengayoman ke-79 yang bertajuk "Kemenkumham Mengabdi Untuk Negeri Menuju Indonesia Emas 2045" di halaman Kantor Lapas, Senin (19/08).

Upacara tersebut dipimpin langsung Plh. Kepala Lapas Kelas III Bandanaira, Hendra Sahbudin dan turut diikuti seluruh pegawai dan DWP Lapas Bandanaira.

Dalam kesempatan tersebut, Hendra Sahbudin membacakan amanat tertulis Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna H. Laoly yang menyampaikan bahwa peringatan ini tidak hanya menjadi momen refleksi atas perjalanan yang telah ditempuh, tetapi juga sebagai penegasan kembali visi Indonesia Emas 2045.

Visi ini menurut Hendra Sahbudin, bukan sekadar impian, tetapi sebuah cita-cita yang harus diwujudkan bersama.

"Dalam menuju Indonesia Emas, Kemenkumham berperan sebagai pilar penting yang mendukung terciptanya masyarakat yang adil, sejahtera, dan berkeadilan," ujar Hendra.

Hendra Sahbudin menjelaskan bahwa Indonesia Emas 2045 mengisyaratkan transformasi besar di berbagai aspek kehidupan, termasuk di bidang hukum dan hak asasi manusia.

Oleh karena itu lanjutnya, Kemenkumham akan berupaya memperkuat sistem hukum yang lebih transparan dan akuntabel melalui pembaruan regulasi yang relevan serta meningkatkan akses masyarakat terhadap keadilan.

"Kemenkumham berkomitmen menciptakan ruang dialog yang konstruktif antara pemerintah, masyarakat sipil, dan pemangku kepentingan lainnya. Kolaborasi ini sangat penting untuk menciptakan kebijakan yang inklusif dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat," lanjut Hendra.

Diakhir sambutannya, Hendra Sahbudin mengajak seluruh jajarannya serta seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menggelorakan semangat pengabdian untuk negeri menuju Indonesia emas 2025. 

"Kita harus memiliki tekad yang kuat untuk mewujudkan cita-cita Indonesia Emas 2045. Mari kita bahu-membahu, bersinergi dalam kerja nyata demi terciptanya sistem hukum yang berkeadilan, serta perlindungan hak asasi manusia yang optimal," ajak Hendra. (Humas/LT)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline