Lihat ke Halaman Asli

Lapas Gorontalo

Disini Kita Saling Berbagi Informasi Tentang Pemasyarakatan

Berikan Pelayanan Kesehatan Prima, Lapas Gorontalo Gelar Sosialisasi dan Skrining Kesehatan Jiwa bagi Wagra Binaan

Diperbarui: 21 Agustus 2024   13:02

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi Humas Lapas Gorontalo

 

Gorontalo, INFO_PAS,- Dokter dari Klinik Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Gorontalo UPT Kanwil Kemenkumham Gorontalo, dr. Sri Yolanda memberikan sosialisai tentang kesehatan jiwa dan mental bagi warga binaan, kegiatan ini digelar di Masjid At_Taubah Lapas Rabu (21/08).

Dalam materinya, dr. Yola mengatakan bahwa begitu pentingnya kesehatan jiwa untuk terus dijaga, mulai dari masa kanak-kanak, remaja, hingga dewasa. Menjaga kesehatan mental sangat penting untuk menstabilkan perilaku, emosi, dan pikiran.

"Kesehatan jiwa dan mental dapat memperbaiki suasana hati, mengurangi kecemasan, merasa lebih damai, serta dapat membantu untuk berpikir lebih jernih," kata dr. Yola

Kegiatan ini dilanjutkan dengan skrining kesehatan jiwa dan mental untuk warga binaan yang mana hasil skrining mental/jiwa ini akan menjadi dasar untuk tindak lanjut, dimulai dari tahap psikoterapi. Apabila diperlukan, warga binaan yang membutuhkan penanganan lebih lanjut akan dirujuk ke tahap psikologi klinis. Adapun, bagi kasus yang masih memerlukan perhatian khusus, akan dilakukan rujukan ke dokter spesialis kejiwaan.

Kasubsi Bimbingan Kemasyarakatan dan Perawatan, Rusli Usman mengungkapkan bahwa kegiatan skrining ini merupakan langkah awal dalam upaya pemahaman dan penanganan masalah kesehatan mental di antara warga binaan. "Kami berharap skrining ini dapat membantu mendeteksi dini serta memberikan bantuan yang tepat bagi warga binaan yang memerlukan perhatian kesehatan mental dan jiwa," ujar Rusli.

Dengan adanya kegiatan skrining ini, Lapas Gorontalo berkomitmen untuk terus meningkatkan upaya pemahaman dan penanganan kesehatan mental bagi warga binaan, sehingga dapat memberikan kontribusi positif dalam proses rehabilitasi dan reintegrasi mereka ke masyarakat.

Dokumentasi Humas Lapas Gorontalo

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline