Lihat ke Halaman Asli

Lapas Gorontalo

Disini Kita Saling Berbagi Informasi Tentang Pemasyarakatan

Warga Binaan Lapas Gorontalo Khatamkan Al-Qur'an

Diperbarui: 31 Mei 2024   14:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi Humas Lapas Gorontalo

 

Gorontalo, INFO_PAS,- Jumat (31/05), bertempat di Masjid At-Taubah, Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Gorontalo UPT Kanwil Kemenkumham Gorontalo melaksanakan kegiatan Khatam Qur'an.

Sebanyak 25 warga binaan Lapas Gorontalo berhasil khatam Al-Qur'an dalam sebuah upaya transformasi positif yang luar biasa yang di lakukan Lapas Gorontalo.

Lapas Gorontalo tidak hanya menciptakan perubahan dalam diri warga binaan, tetapi juga membuka pintu bagi peluang reintegrasi sosial yang lebih baik di masyarakat setelah mereka selesai menjalani hukuman.

Kasubsi Bimbingan Kemasyarakatan dan Perawatan (Bimkemaswat) Lapas Gorontalo, Rusli Usman, menyampaikan kebanggaannya atas pencapaian ini.

"Ini bukan hanya prestasi individu, tetapi juga cerminan dari kesungguhan dan semangat kolaboratif warga binaan dalam menjalani proses pembinaan di lapas ini," ucap Rusli.

Proses pembacaan Al-Qur'an ini diinisiasi sebagai bagian dari program pembinaan spiritual yang diterapkan di Lapas Gorontalo.

"Dengan dukungan penuh dari pihak lapas, para warga binaan diberikan bimbingan dan fasilitas yang memadai untuk memudahkan mereka dalam memahami dan menghafal Al-Qur'an," terangnya.

Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Gorontalo, Indra Mokoagow menjelaskan bahwa pencapaian ini mencerminkan perubahan positif yang terjadi dalam kehidupan warga binaan.

"Khatam Al-Qur'an bukan hanya tentang penghafalan kata-kata, tetapi juga mengenai transformasi batiniah dan perubahan perilaku yang mendalam," Kata Indra.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline