Lihat ke Halaman Asli

Lapas Gorontalo

Disini Kita Saling Berbagi Informasi Tentang Pemasyarakatan

Ayo Hidup Sehat! Lapas Gorontalo Gelar Penyuluhan PHBS bagi Warga Binaan

Diperbarui: 6 Juni 2022   12:55

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dr. Sri Yolanda Djafar saat memberikan materi Penyuluhan kesehatan tentang Salah satu cara menjaga pola hidup sehat warga binaan/dokpri 

Kota Gorontalo -Hampir semua elemen manusia tentu ingin memiliki tubuh yang sehat dan bugar. Selain fisik, semua orang juga menginginkan memiliki kondisi kesehatan mental yang baik. Tak heran jika banyak dari mereka yang memulai pola hidup dan makan sehat.

Namun, tak sedikit pula masyarakat yang masih enggan atau malas untuk menjaga kesehatan. Padahal menjaga kesehatan sebenarnya sangat mudah dilakukan.

Terkadang masyarakat memang memiliki beragam alasan untuk tidak menjaga kesehatan tubuhnya. Seperti misalnya tidak ada waktu luang untuk berolahraga serta kurang menyukai mengonsumsi makanan sehat sayuran dan buah-buahan. Jika sudah begitu, risiko terkena penyakit akan kian meningkat seiring berjalannya waktu. Apalagi orang yang sedang menjalankan hukuman dan pembinaan di Lembaga Pemasyarakatan yang notabene sangat berhimpit-himpitan dalam aktivitas kesehariannya.

Maka dari itu Lapas Kelas IIA Gorontalo Kanwil Kemenkumham Gorontalo yang dimotori oleh Klinik Pratama Lapas Gorontalo melakukan aksi dalam meningkatkan kualitas kesehatan dan kebersihan untuk Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Senin, (06/06/2022). Lapas Gorontalo mengadakan Penyuluhan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) Kepada sedikitnya 190 orang WBP bertempat di Pendopo Masjid At-Taubah Lapas Gorontalo.

Narasumber yang dihadirkan dalam kegiatan Penyuluhan kesehatan ini yaitu dr. Sri Yolanda Djafar, selaku dokter tetap di Klinik Pratama Lapas Gorontalo yang juga di dampingi beberapa perawat salah satunya Arwini Puspita, S.Kep.

Pada paparannya dr. Yola menekankan tentang dunia kesehatan secara umum terutama "bagi warga binaan agar wajib menjaga kebersihan mulut dan gigi serta kebersihan tangan dan kulit setelah beraktivitas. Salah satu cara menjaga pola hidup sehat adalah dengan pola mencuci tangan dengan baik dan benar. Terdapat 6 langkah tepat mencuci tangan sesuai standar" ulasnya.

Setelah dokter mempraktekan cara mencuci tangan yang baik dan benar selanjutnya dokter yang akrab dengan warga binaan menjelaskan pula tentang "pentingnya menjaga kebersihan lingkungan baik di kamar maupun lingkungan sekitar terutama dalam hal pola membuang sampah pada tempatnya. Ayo hidup sehat dimulai dari lingkungan terkecil sekitar kita" ungkapnya.

Ditempat terpisah Kasi Binadik Kasdin Lato, SH menyampaikan bahwa " kami mengapresiasi apa yang telah diinisiasi dan di lakukan oleh pihak Klinik Pratama Lapas Gorontalo melalui sumber daya dokter dan perawat yang tersedia untuk melakukan penyuluhan kesehatan. Terus gaungkan pola hidup bersih dan sehat di dalam Lapas. Warga Binaan pasti membutuhkan pengetahuan terutama terkait dengan masalah kesehatan. Harapannya agar warga binaan tetap sehat hingga mereka selesai menjalani masa hukumannya di dalam Lapas"pintanya.


(Humas Lapas Gorontalo)

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline