Lihat ke Halaman Asli

Lapas Kelas III Enemawira

Humas Lapas Enemawira

Lapas Enemawira Ikuti Kegiatan Pelatihan Moralitas dan Budi Pekerti Bangsa Indonesia dari YPMBPBI

Diperbarui: 13 November 2024   09:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Lapas Enemawira

Enemawira - Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Enemawira turut serta dalam Pelatihan Moralitas dan Budi Pekerti Bangsa Indonesia yang diselenggarakan oleh Yayasan Pendidikan Moralitas Budi Pekerti Bangsa Indonesia (YPMBPBI). Pelatihan ini mengusung tema "WHO AM I" dan bertujuan untuk membentuk insan yang berakhlak dan memiliki budi pekerti luhur baik Pegawai dan Warga Binaan Pemasyarakataan (WBP), Senin (11/11).

Berpusat di Aula Lapas Tahuna, kegiatan pendidikan moralitas ini dubuka secara langsung oleh Kalapas Enemawira Anom Kuswulandono. Dalam sambutannya beliau menelaskan bahwa pelatihan moralitas ini memiliki tujuan yang sangat mulia, yaitu untuk memperkuat nilai-nilai moral dan etika di dalam diri kita semua.

"Moralitas adalah fondasi penting dalam kehidupan bermasyarakat, karena dengan moralitas yang baik, kita dapat membangun hubungan yang harmonis dengan sesama dan berkontribusi positif bagi lingkungan sekitar", ujar Anom.

Kegiatan pelatihan moralitas ini dipandu langsung oleh dewan pembina Yayasan Pendidikan Moralitas Budi Pekerti Bangsa Indonesia, Mrs. Erina Wongso beserta tim. "Tugas kita bersama bagi masa depan bangsa bagaimana memberikan pelatihan moral pada Warga Binaan. Bagaimana cara kita untuk memanusiakan manusia agar mereka kembali ke jalan yang benar", ujar Erina.

Pelatihan ini diharapkan dapat menjadi langkah penting dalam menciptakan lingkungan Lapas yang tidak hanya aman, tetapi juga penuh dengan nilai-nilai kemanusiaan dan kebajikan. Dengan mengikuti pelatihan ini, Lapas Enemawira menegaskan komitmennya untuk terus membina dan mendidik WBP agar dapat menciptakan suasana yang harmonis dan kondusif di lingkungan Lapas dan siap kembali ke masyarakat sebagai individu yang lebih baik dan berkontribusi positif bagi bangsa.

Lapas Enemawira

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline