Lihat ke Halaman Asli

Lapas Kelas III Enemawira

Humas Lapas Enemawira

Lapas Enemawira Laksanakan Acara Perpisahan 1 Pegawai Dirangkaikan dengan Arisan DWP

Diperbarui: 7 November 2023   07:45

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

DWP Lapas Enemawira

Enemawira - Keluarga Besar Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Enemawira Kanwil Kemenkumham Sulut pada hari ini menyelenggarakan acara pelepasan dan perpisahan pegawai, acara diselenggarakan untuk menghormati satu orang pegawai Lapas Enemawira atas nama Frederik Darea yang pindah mutasi ke UPT lain, Senin (06/11). 

Kalapas Enemawira Daniel Sigilipu dalam sambutannya menitipkan pesan agar senantiasa menjaga nama baik Lapas Enemawira di UPT yang baru. "Dedikasi, tanggung jawab, dan prestasi yang telah ditoreh oleh pak Frederik menunjukkan bahwa beliau adalah orang yang kredibel dan profesional serta loyal. Semoga ini menjadi legasi beliau, dan kita dapat mewarisi semangat dan loyalitasnya dalam memberikan kinerja terbaik bagi organisasi ini," ujar Kalapas. 

Acara dilanjutkan dengan kesan dan pesan dari Frederik. Beliau menyampaikan rasa terima kasih dan mohon maaf yang sebesar-besarnya kepada seluruh pegawai Lapas Enemawira selama 5 tahun lebih masa tugasnya. 

"Saya mengucapkan terima kasih jepada seluruh pegawai, Kalapas dan seluruh Pejabat Struktural dan memohon maaf bila ada kekurangan selama saya menjalani tugas disini." ucap Frederik. 

Bertepatan dengan kegiatan tersebut, setelah itu Lapas Enemawira kembali melaksanakan pertemuan dan arisan Dharma Wanita Persatuan (DWP) yang bertempat di Aula Lapas yang diikuti oleh Ketua DWP, Ny. Ernie Sigilipu dan seluruh anggota. 

Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang bertujuan untuk meningkatkan silaturrahmi dan sinergitas, bagaimana bisa saling mendukung, berbagi informasi positif yang dapat menopang tugas seorang ibu sebagai pendidik anak dan tugas istri dalam memupuk citra suami dalam bertugas dan bermasyarakat.

DWP Lapas Enewawira

 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline