Dobo-infoPAS. Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Dobo, Kanwil Kemenkumham Maluku, menerima kunjungan dari Badan Pengawasan Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Kepulauan Aru, Rabu(8/11). Kunjungan ini di terima langsung oleh Pelaksana harian (Plh) Kepala Lapas, Richardo R. Talaud, selaku Kepala Subseksi Admisi dan Orientasi.
Menurut keterangan Novita Ohoiulun, S.Pd., M.Pd selaku Anggota Bawaslu aru, ia menjelaskan bahwa maksud dari kedatangan pihaknya ialah untuk melakukan verifikasi data pemilih tetap warga binaan di Lapas Dobo sekaligus melakukan fungsi pengawasan. "Kami mengucapkan terimakasih kepada pihak Lapas yang telah menerima kami, kami ingin memastikan bahwa pemenuhan hak pilih dari warga binaan di sini juga dapat terpenuhi sebagai warga negara, " ungkapnya.
Sejalan dengan itu, Pieter H. Pattiasina, selaku Staf Bawaslu Aru juga menyampaikan bahwa jika ada data tambahan yang di-miliki oleh pihak Bawaslu akan di-verifikasi dari pihak Lapas begitupun sebaliknya, kemudian jika ada data pemilih tambahan, surat suaranya akan pindahkan ke- Tempat Pemungutan Suara (TPS) Khusus di Lapas untuk melakukan pencoblosan pada waktu pemilihan di lakukan nantinya. "Rencananya kami juga akan menugaskan Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) yang dikhususkan di Lapas Dobo," terang Pieter.
Sementara itu, Talaud, menyambut baik kedatangan dari pihak Bawaslu, dirinya juga mengungkapkan bahwa data pemilih tetap yang ada di Lapas Dobo saat ini juga mengalami beberapa perubahan akibat pengurangan dan penambahan jumlah dari warga binaan dan Tahanan saat ini. "Terimakasih bapak/ ibu sekalian atas kedatangannya, kami berharap terus melakukan koordinasi dan komunikasi agar penyelenggaraan Pemilihan Umum di-Lapas Dobo juga nantinya dapat berjalan dengan baik dan hak pilih dari warga binaan di sini juga dapat dipenuhi, " harapnya.
Kontributor : Lapas Dobo
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H