Lihat ke Halaman Asli

Lapas Bondowoso

Lapas Kelas IIB Bondowoso

Kesiapan Jelang Pelaksanaan Ujian Akhir Semester Kejar Paket A bagi 15 Orang Warga Binaan

Diperbarui: 14 Oktober 2024   13:50

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humas Lapas Bondowoso

Bondowoso, (14/10) - Lapas Bondowoso menerima kunjungan dari tim survei yang terdiri dari perwakilan Sanggar Kegiatan Belajar dan Dinas Pendidikan Kabupaten Bondowoso. Kunjungan ini bertujuan untuk mengecek sarana dan prasarana Lapas Bondowoso dalam rangka persiapan pelaksanaan Ujian Akhir Semester (UAS) Kejar Paket A bagi 15 warga binaan yang telah mengikuti program pendidikan tersebut.
Hendro Setyono dan Fandrice Kusbiantoro, selaku Tim Teknis ANBK Kabupaten Bondowoso, hadir langsung untuk melakukan survei dan memastikan bahwa semua persiapan untuk ujian berjalan dengan baik. Mereka mengecek berbagai aspek, mulai dari kelengkapan fasilitas ruang ujian hingga kebutuhan lain yang diperlukan selama ujian.

Ujian Akhir Semester Kejar Paket A ini direncanakan akan dilaksanakan pada tanggal 28 Oktober mendatang. Melalui program ini, Lapas Bondowoso berkomitmen untuk memberikan kesempatan pendidikan yang layak bagi warga binaan, serta mendukung proses rehabilitasi dan reintegrasi mereka ke dalam masyarakat.

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif, tidak hanya bagi warga binaan yang mengikuti ujian, tetapi juga bagi pengembangan pendidikan di lingkungan Lapas. Dengan adanya perhatian dari SKB dan Dinas Pendidikan, diharapkan kualitas pendidikan di dalam Lapas Bondowoso dapat terus meningkat, membuka peluang bagi warga binaan untuk memperoleh keterampilan dan pengetahuan yang bermanfaat bagi masa depan mereka.

Untuk berita seputar Lapas Bondowoso dapat diakses pada
http://lapasbondowoso.kemenkumham.go.id

#lapasbondowoso
#kemenkumhamri
#supratmanandiagtas
#kemenkumhamjatim
#heniyuwono
#nunusananto

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline