Lihat ke Halaman Asli

Lapas Ambarawa

Lembaga Pemasyarakatan

Lapas Ambarawa Ikuti Ibadah dan Perayaan Natal 2022 Bersama Okumene Kemenkumham Secara Hybrid

Diperbarui: 24 Januari 2023   11:12

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok:HumasLasambawa

AMBARAWA- Perayaan Natal bersama Persekutuan Oikumene Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia berlangsung khidmat. Hal itu terlihat pada prosesi ibadah yang digelar secara hybrid, Sabtu (21/01).

Disiarkan secara langsung dari Hotel Sultan Jakarta, hadir dalam kesempatan itu Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna H Laoly, didampingi Ketua Oikumene Kemenkumham Dirjen Pemasyarakatan, Reynhard Silitonga.

Bertempat di Aula Luar Lapas Ambarawa Pegawai yang mengikuti kegiatan Ibadah dan Perayaan Natal Tahun 2022 bersama Oikumene Kemenkumham.

Jemmy M. R. Lumintang, Pendeta yang memimpin perayaan Natal kali ini mengupas habis dalam khotbahnya perihal tema perayaan Natal tahun 2022 yakni "Maka pulanglah mereka ke negerinya melalui jalan lain." (Matius 2:12) .

'Jalan lain' dapat dipahami secara rohani, yakni ketika seseorang tidak lagi menjalani hidup dengan cara lama, tetapi dengan cara yang baru, menjadi manusia baru.

Demikian penjelasan Pendeta Jemmy yang mengajak seluruh anggota Oikumene untuk menemukan jalan baru dan kreatif dalam mewartakan kasih Tuhan kepada sesama dan makhluk ciptaan.

Berbagai kemajuan teknologi informasi dan komunikasi sebagai karya manusia seharusnya dapat dimanfaatkan untuk memuliakan Tuhan dengan membangun tata kehidupan bersama yang penuh kasih.

Dalam terang Natal, Sambung Jemmy, umat Kristen khususnya Persekutuan Oikumene Kemenkumham diajak semakin bijak, cerdas, dan menemukan jalan-jalan kreatif agar karya keselamatan Tuhan dapat dirasakan banyak orang.

Sementara dalam kesempatan yang sama, Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna H Laoly, melihat perayaan Natal merupakan tentang peristiwa 'Sang Cinta' menjadi manusia. 'Tuhan Sang Pencinta' tidak pernah kekurangan cara untuk mengasihi manusia.

Menurut Yasonna tema Natal kali ini mengundang segenap Persekutuan Oikumene Kemenkumham RI untuk kreatif dalam mencinta.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline