Lihat ke Halaman Asli

Perkembangan Teknologi Penginderaan Jauh

Diperbarui: 24 Juni 2015   11:24

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

13722228241395713573

[caption id="attachment_270621" align="alignleft" width="564" caption="WorldView-2 "][/caption]

Sejarah perkembangan teknologi penginderaan jauh dari sisi tekniknya sudah lama digunakan yaitu setelah ditemukan kamera. Seniman fotografer pengambilan gambarnya dengan kamera dilakukan bukan hanya dari samping/ mendatar tetapi juga dapat dilakukan atau di ambil dari atas (udara). Percobaan pernah dilakukan perkembangan Teknologi Inderaja :

  • Gaspar Felix Tournachon/ Pelix Nadar (1858)seniman foto dari Perancis melakukan pemotretan dari udara pertama dilakukan daerah Bievre dengan ketinggian 80 meter dengan bantuan balon udara
  • James Wallac Black 1860 dari Amerikamelakukan uji coba balon udara dengan ketinggian 365 meter di kota Boston
  • Pemotretan dengan menggunakan Wahana Layang-layang dilakukan oleh ED Archibalg dari Inggris 1882 dengan tujuan untuk memperoleh data meteorlogi
  • 18 April 1906 Pemotretan dengan menggunakan Wahana Layang-layang dilakukan oleh G. R Lawrence dari Amerika memotret daerah San Fransisco setelah bencana gempa bumi.dan kebakaran
  • Tahun 1909 dilakukan dengan pesawat terbang dengan pilotnya bernama Wibur Wright di atas Centovelli (Italia) dengan menggunakan esawat terbang jauh lebih praktis

Pada perang dunia I dan II saat itu penggunaan teknik inderaja sangatberperan dalam menentukan keberhasilan suatu misi pertempuran. Jerman contohnya dapat menguasai Eropa dimugkinkan menguasai teknologiinderaja. Amerika dengan kapal perangnya dengan armada Laksamana Nimitz mengatakan “bahwa tanpa foto udara kita buta dalam peperangan” dengan kata lain sebagai pertahanan kedaulatan negara.

Perkembangan inderaja spektakuler mulai terjadi saat ditemukan roket yang membawa satelit ke ruang angkasa diawali dengan peluncuran satelit TIRROS ( Television and Infraerd Observation Satellite pada tahun 1960, yang merupakan sebuah satelit tak berawak khusus untuk mengembangkan satelit cuaca. Dan selanjutnya diluncurkan satelit berawak seperti Merkury, Gemini, Appolo.

Teknologi inderaja dan pemanfaatnya terus berkembang dengan pesat. Kalau dulu dengan menggunakan kamera, maka sekarang sudah banyak jenis sensor lainnya seperti scanner, magnetometer dan sonar. Kalau dahulu pemotretan hanya dapat menghasilkan citra hitam putih, sekarang dapat dihasilkan citra berwarna. Dan kalau dahulu untuk melakukan pemotretan digunakan wahana (platform) berupa balon kemudian terus berkembang menggnakan pesat terbang dan saat ini sudah menggunakan satelit dan pesawat ulang-alik. Dan Kalau dahulu lebih banyak untuk kegiatan militer, maka sekarang sudah banyak digunakan untuk kesejahteraan masyarakat seperti konsultan swasta, dinas pemerintah dan lembaga lainnya dalam melaksanakan pekerjaannya.

Didalam disiplin ilmu geografi dan ilmu kebumian yang lainnya, menggunakan teknik inderaja menjadi kebutuhan. Hal ini karena citra inderaja menyajikan gambar pemukaan bumi secara nyata (riil) sehingga obyek dan fenomena yang ada dipermukaan bumi terlihat dengan baik, namun dibatasi oleh ketajaman citra yang digunakan Keadaan inidapat membantu bagi seorang ahli geografidi dalam mempelajari kajian geografi seperti pemukiman, penggunaan lahan, hidrografi, geologi dan geomorfologi, bahkan kajian tentang iklim di atas permukaan bumi. Betapa penting peran teknik informasi inderaja di Negara kepulauan seperti Indonesia.

Negara Indonesia terdiri dari sekitar 17.516 pulau yang tersebar mulai dari pulau We hingga pulau Irian, Apabila pemetaan dan inventarisasi sumber daya alamnya dilakukan dengan cara biasa dengan menggunakan pengukuran lapangan, maka memakan waktu dari 20 tahun dengan tenaga kerja 1.000 orang. Namun apabila di gunakan teknik iinderaja maka pekerjaan relative cepat dalam hitungan hari dengan biaya lebih murah. David Paine 1993 dalam pernyataannya mengajukan pertanyaan menarik yaitu “ Tidakkah anda ingin menghemat 35% dana anda? Dana sebesar itukah yang dihemat oleh Amerika Serikat setiap tahunnya karena pemetaanya dilakukan dengan menggunakan foto udara”.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline