Lihat ke Halaman Asli

Fakta Menarik Jigen si Wadah Otsutsuki Isshiki di Serial Boruto Next Generations

Diperbarui: 25 Januari 2024   11:54

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Jigen mode karma (foto: Studio Pierrot/Boruto )

Jigen adalah salah satu wadah otsutsuki Isshiki yang juga sebagai pimpinan tertinggi organisasi kriminal yang bernama "Kara" di dalam serial Boruto, Jigen sendiri sebenarnya manusia biasa yang dijadikan wadah atau vassal kebangkitan Isshiki.

Sedangkan Isshiki sendiri berasal dari klan otsutsuki dan memiliki hubungan dekat dengan otsutsuki Kaguya yang sudah di segel oleh Naruto dan Sasuke di serial Naruto Shippuden, Jigen sendiri merupakan salah satu lawan terkuat yang mampu mengalahkan Naruto dan Sasuke dengan mudah, meskipun pada akhirnya ia harus kalah dari Naruto yang menggunakan mode baryon.

Dilansir dari "boruto.fandom", berikut data tentang Jigen

  • Nama lengkap: Jigen
  • Nama Jepang:
  • Jenis Kelamin: Laki-laki
  • Tinggi: 178 cm
  • Pekerjaan: Pendeta, Budak Isshiki otsutsuki
  • Organisasi: Kara
  • Kerabat: Isshiki otsutsuki (parasit), Kawaki (anak angkat)

Latar belakang Jigen sebelum menjadi wadah otsutsuki Isshiki

Otsutsuki Kaguya dan Otsutsuki Isshiki adalah partner sebelumnya, karena di dalam kebiasan klan otsustuki selalu berpasangan saat berkelana dari planet ke planet lainya. Pada saat itu Kaguya dan Isshiki pun tiba di Bumi untuk melenyapkan bumi dengan cara menyerap energi chakra mahkluk hidup melalui pohon dewa atau sering disebut pohon chakra.

Para otsutsuki harus mencari wadah baru untuk regenerasi mereka, karena tubuh mereka tidak bisa bertahan lama karena efek dari kekuatan yang luar biasa. Tidak sembarangan orang juga bisa dijadikan wadah oleh otsutsuki ada kriteria khusus yang harus di penuhi.

Kebetulan saat itu Isshiki bertemu dengan Jigen yang merupan seorang biksu pemula di suatu desa terpencil, Jigen sebenarnya orang baik dan saat itu iya berjuang mati-matian melawan Isshiki dengan kekuatan seadanya, karena Isshiki tau tubuh Jigen sangat cocok dijadikan wadah akhirnya ia memutuskan memasang karma pada tubuh Jigen.

Pada umumnya orang memasang karma pada tubuh orang lain dengan menyentuhnya, berbeda dengan Isshiki saat memasang karma pada tubuh Jigen, di mana Isshiki mengecilkan dirinya dan masuk ke dalam telinga Jigen untuk bertahan hidup. Isshiki pun melakukan pemasangan karma pada tubuh Jigen, namun sayangnya analisa Isshiki meleset mengenai tubuh Jigen.

Tubuh Jigen ternyata tidak kuat dalam menerima karma yang besar, kemudian Isshiki memutuskan bersembunyi ditubuh Jigen, untuk bertahan hidup Isshiki menggunakan metode penyerapan nutrisi dari dalam tubuh Jigen hingga akhirnya Isshiki menguasai tubuh Jigen dan akhirnya Jigen kehilangan kendali sepenuhnya.

Setelah berhasil mengambil alih tubuh Jigen, kemudian Kaguya pergi meninggalkan Isshiki yang saat itu bersembunyi di tubuh Jigen. Akhirnya Kaguya berhasil menumbuhkan pohon dewa tanpa bantuan tubuh otsutsuki. Sedangkan Jigen atau Isshiki pun membentuk organisasi kara dan mengumpulkan para ilmuan untuk bisa menemukan Kaguya untuk mengambil Juubi (ekor sepuluh) kembali.

Karena hanya dengan ekor sepuluh yang bisa membangkitkan pohon dewa ditambah pengorbanan tubuh seorang otsutsuki, inilah awal mula pertikaian Kaguya dan Isshiki. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline