Lihat ke Halaman Asli

Lailla NQ

Mother, Teacher, Traveller

Kenali Gaya Belajar Siswa, Ciri dan Aktivitas Pembelajaran yang Cocok

Diperbarui: 15 Mei 2023   09:52

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok. Pribadi

Sebagai seorang guru tentu memahami profil belajar murid merupakan hal yang sangat penting untuk dilakukan untuk menunjang proses pembelajaran di dalam kelas. Termasuk di dalamnya ketercapaian tujuan pembelajaran, serta kualitas belajar murid juga akan dipengaruhi oleh sejauh mana seorang guru memahami profil belajar mereka. Berikut adalah beberapa jenis profil belajar anak menurut pakar psikologi:

1. Auditori

Gaya belajar auditori adalah jenis gaya belajar di mana seseorang mempelajari informasi dengan mendengarkan dan berbicara. Orang dengan gaya belajar auditori cenderung memahami dan mengingat informasi dengan cara mendengarkan, mengulangi, atau mengucapkan kembali informasi yang telah didengar.

Dirangkum dari beberapa sumber, bahwa secara umum terdapat beberapa karakteristik anak dengan gaya belajar auditori:

- Mudah terganggu dengan keributan

- Lebih mudah menyerap materi jika ia membaca dengan mengucapkan atau menggumamkan apa yang dibacanya

- Cepat menyerap dengan mendengarkan 

- Senang belajar sambil mendengarkan musik

Aktivitas belajar yang bisa guru gunakan di kelas yaitu seperti: 

- ceramah

- presentasi

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline