KOMUNIKASI DAN POLA KEPEMIMPINAN
" Jangan sampai merasa kecil walaupun kita jurusan baru dan jangan sampai merasa kecil walaupun jumlah kita kecil " Kutipan dari Irsyadul Umam
Kepemimpinan adalah interaksi antara pemimpin dan yabg dipimpin untuk mengubah dan memberdayakan perilaku yabg dipimpin sehingga mereka mampu memimpin dirinya sendiri dalam rangka untuk mencapai tujuan organisasi dan tujuan pribadi.
Kepemimpinan adalah aktivitas mempengaruhi orang-orang agar mereka berusaha mencapai tujuan-tujuan kelompok.
Kata Kunci dari Kepemimpinan
Mengarahkan, Membimbing, Memberi contoh (suri tauladan), Mempengaruhi, Mengkocing, Mendelegasi, Memiliki visi, Menggerakkan, Memberdayakan, Menghargai, Kepedulian, Persuasi, Membuat orang lain taat, Berinteraksi, Ekspetasi, Mengambil resiko, Menjaga integritas, Membangun iklim yang kondusif, Percaya diri
Diantara kata kunci yang di atas ada kata kunci yang lebih penting yaitu
"Berani dan Komunikasi
Pemimpin yang baik itu adalah pemimpin yang mempunyai jiwa keberanian dan mempunyai Komunikasi yang baik.
Pentingnya Seorang Pemimpin
- Agar tujuan Organisasi tercapai (negara, daerah)
- Agar yang dipimpin nyaman bekerja dalam mencapai tujuan organisasi
- Agar organisasi yang dipimpin dapat menjaga kelangsungan hidup dan perkembangannya
- Agar mekanisme time work yang kompak, cerdas, dinamis, harmonis atau seirama, dan lincah dalam menyelesaikan masalah dan menghadapi tantangan serta dalam menghadapi aspirasi yang berkembang.
Fungsi Kepemimpinan
Fungsi perencanaan, fungsi penetapan visi, fungsi loyalitas, fungsi pengawasan, fungsi pengambil keputusan, fungsi memberi motivasi
Tipe Kepemimpinan
1. Fungsi menjalankan tugas
Fungsi ini harus dilakukan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.
2. Fungsi Pemeliharaan
Fungsi ini mengusahakan kepuasan baik bagi pemeliharaan dan pengembangan kelompok untuk kelangsungan hidupnya.