BANYUWANGI, LENSAKARANA.com -Ambalan Tawangalun / Sayuwiwit, Gugusdepan SMK Negeri 1 Banyuwangi mengadakan reuni akbar pada Minggu (24/6/2018) bertempat di Aula SMK Negeri 1 Banyuwangi. Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Mabigus, Waka Kesiswaan, Pembina, dan purna Dewan Ambalan periode satu sampai delapan.
"Kegiatan ini bertema merangkai kisah dan bertujuan untuk menjalin silaturahmi agar tidak terputus. Karena kakak-kakak purna banyak yang bekerja ataupun kuliah di luar kota. Penyelenggaranya berjumlah kurang lebih 40-50 orang dan pesertanya berjumlah kurang lebih 20 orang," ujar Rudi Hermawan, Ketua Panitia.
Rudi juga menambahkan, kegiatan diawali dengan sambutan-sambutan, lalu menonton video dokumentasi selama menjabat dan dilanjutkan dengan penggalangan dana bagi korban banjir bandang di Alasmalang.
Selain itu, dia juga berharap agar kedepannya reuni akbar ini lebih maksimal lagi, persiapannya lebih matang lagi, dan juga untuk panitia lebih difokuskan ke acaranya karena yang sekarang itu tanggalnya lebih mundur dari biasanya.
Kegiatan ini merupakan salah satu agenda rutin dewan ambalan SMK Negeri 1 Banyuwangi.
"Saya cukup bangga kepada adik-adik karena bisa membuat acara seperti ini, karena dapat menyatukan purna-purna yang ada diluar kota bisa berkumpul lagi. Kegiatan kali ini lancar, tetapi ada penurunan jumlah peserta karena banyak yang tidak datang. Saya berharap untuk kedepannya supaya kegiatannya bisa membuat para pesertanya lebih terkesan dengan kegiatan ini," jelas Kurnia Wulandari, Purna Dewan Ambalan periode ke-4, selaku seksi bina anggota.
Penulis: Destyan Nico P
Editor: Mohamad Arif Fajartono
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H