Lihat ke Halaman Asli

Kusmarinah

Guru TK. ARUMMANIS BULAKPELEM Kec Sragi Kab.PEKALONGAN.

APE Dadu Berhitung dengan Tutup Botol dan Kartu Angka (Numerasi Anak Usia Dini)

Diperbarui: 1 Oktober 2022   07:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok. pribadi

Bermain Dadu angka untuk mengembangkan numerasi anak usia dini dengan media real/ kongkrit alat peraga loose parts tutup botol dan kartu angka.

Mengapa Keterampilan Numerasi Awal Penting?

  • Mendukung anak dengan cara berpikir matematis yang dibutuhkan untuk terlibat aktif di lingkungannya,
  • Memberikan pijakan bagi anak untuk dapat belajar menalar, menghubungkan ide ide, dan berpikir logis.
  • Membantu anak dalam mengamati, mengelola, dan menemukan makna dari lingkungan mereka.

Dengan media APE bermain Dadu berhitung dengan tutup botol dan kartu angka ( media loose parts) dapat meningkatkan kemampuan numerasi anak yaitu mengenal angka sejak dini.

Bagaimana peran guru dalam pembelajaran numerasi pada anak usia dini:

* Menciptakan suasana positif (nyaman dan menyenangkan) saat anak melakukan kegiatan numerasi

* Menyediakan lingkungan belajar yang kaya numerasi dan ramah anak

* Merancang pengembangan kegiatan numerasi yang kontekstual dan bermakna

* Memfasilitasi kegiatan numerasi yang berpusat pada anak

* Mendorong anak untuk menggunakan cara-cara kreatif dan bekerja sama dalam memecahkan masalah.

* Melakukan asesmen terhadap hasil belajar anak

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline