Masih Saja
Puisi Esai Kusfandiari MM Abu Nidhat
masih saja kau berprasangka bahwa aku berkhianat
lalu bagaimana caramu bisa membuktikan
kau tak pernah bisa menunjukkan sejumlah alat bukti
hanya berdasarkan asumsi dan prediksi
masih saja kau melakukan propaganda bahwa aku terlaknat
lalu bagaimana caramu bisa menyajikan
sejumlah data dan fakta bahwa aku layak memperoleh predikat
sedangkan kau sendiri hidup dalam dunia kedengkian
ingin aku sampaikan testimoniku kepadamu