Memiliki rumah yang nyaman dan estetik tentu jadi impian yang dinanti. Desain rumah yang indah dan nyaman secara otomatis membuat seluruh anggota keluarga didalamnya semakin betah di rumah, membantu hangatnya suasana keluarga serta menjadikan kegiatan sehari-hari di lebih menyenangkan.
Desain rumah selalu berganti tren, akan tetapi tidak pernah lepas dari tujuan awalnya. Kenyamanan dan estetika. Berdasarkan analisa Dinaka Arsitek, berikut beberapa tren rumah yang diprediksi naik di 2024.
1. Pencahayaan Alami
Berkembang pesatnya hunian dan pembangunan yang berdampak pada berkurangnya lahan hijau, menjadikan sebuah kerinduan tersendiri bagi masyarakat terutama di wilayah perkotaan.
Pada tahun 2023, desain rumah dengan banyak pencahayaan alami menjadi semakin diminati. Penggunaan void dan jendela lebar banyak diminati karena mampu membantu menghadirkan suasana alami dan asri di dalam rumah.
Dalam penataannya, void dan jendela lebar perlu memperhatikan pencahayaan matahari agar tidak terlalu panas, terik atau sebaliknya.
2. Fixed Airflow
Tren untuk menghadirkan suasana alami di dalam rumah juga ditunjukkan dengan meningkatnya minat terhadap desain rumah dengan fixed airflow. Teras dengan roster, taman di dalam rumah, menjadi beberapa pilihan untuk menghadirkan sebanyak mungkin sirkulasi udara alami ke dalam rumah meski secara elektrikal tetap digunakan AC atau air conditioner untuk kamar.
3. Open Kitchen
Konsep open kitchen atau dapur terbuka juga semakin diminati beberapa tahun belakangan, dan diprediksi akan tetap bertahan di 2024. Adanya open kitchen membantu memberikan kesan luas pada rumah. Tak hanya untuk rumah dalam ukuran besar, open kitchen juga sangat membantu memperluas kesan ruangan pada rumah skala kecil.
Ada kalanya open kitchen sengaja diletakkan di sisi depan atau di ruang tamu, dan adakalanya di belakang menjadi satu dengan taman. Dalam pemilihannya tentu perlu dipertimbangkan sirkulasi udara, karakter dan kebiasaan pemilik rumah agar dapat mendukung kenyamanan pemiliknya.
4. Mezanin dan Split Level
Meski penggunaan mezanin dan split level masih terbilang jarang, di tahun 2024 di prediksi akan mengalami peningkatan tren. Utamanya bagi hunian properti dalam ukuran kecil, mezanin dan split level menjadi solusi efisiensi penataan ruang di lahan yang terbatas. Penataan mezanin dan split-level perlu memperhatikan kegunaan ruang agar dapat diposisikan dengan tepat tanpa mengganggu privasi dan kenyamanan pemiliknya.
5. Rooftop
Menikmati pemandangan di sore hari sambil bersantai dengan orang tersayang menjadi salah satu pertimbangan yang diminati di tahun 2023 dan diprediksi akan tetap bertahan di 2024. Keberadaan rooftop, selain menjadikan fungsi estetika bagi pemiliknya, juga membantu efisiensi dalam perawatan atap. Dalam penataannya, perlu diperhatikan posisi rooftop agar tidak terlalu banyak menerima cahaya matahari sehingga tak dapat dinikmati sewaktu-waktu.
Untuk memastikan penataan ruang yang tepat dengan pencahayaan dan sirkulasi udara yang cukup, perlu keahlian khusus agar rumah tetap nyaman dalam segala kondisi dan cuaca. Dinaka Arsitek memiliki arsitek dan sipil berpengalaman yang bisa membantu penataan ruang dengan tepat untuk kenyamanan pemiliknya. Dengan harga terjangkau mulai 25rb per m, Anda sudah bisa mewujudkan penataan ruang estetik dan nyaman untuk jangka panjang. Yuk mulai konsultasi gratis bersama kami, hubungi @dinakaarsitek !
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H