Bantul (MTsN 3 Bantul) - MTsN 3 Bantul melaksanakan persiapan menjelang akreditasi madrasah pada Senin, (11/11). Kegiatan ini dilakukan dengan mengadakan briefing yang melibatkan seluruh guru dan pegawai madrasah bertempat di Perpustakaan Baitul Hikmah untuk mempersiapkan segala hal yang diperlukan dalam proses akreditasi.
Kepala MTsN 3 Bantul, Tutik Husniati dalam sambutannya, menjelaskan pentingnya persiapan matang agar akreditasi yang akan dilaksanakan dapat berjalan dengan baik. Dengan didampingi pengawas madrasah, Miftakhul Bakhri memberikan arahan dan motivasi agar pelaksanaan akreditasi nantinya dapat maksimal dan lancar. Miftakhul membeberkan beberapa persiapan yang harus MTsN 3 Bantul lakukan. Persiapan tersebut diantaranya dengan keberangkatan guru dan pegawai, kesiapan penyambutan, dan pengecekan kesiapan lingkungan belajar.
"Dengan persiapan matang diharapkan semua guru dan pegawai harus saling memahami dan melaksanakan tugas dengan baik," terang Miftakhul.
Dalam briefing tersebut, dijelaskan juga mengenai beberapa aspek yang akan dinilai dalam akreditasi, seperti kurikulum, sarana prasarana, serta kualitas pengajaran dan pelayanan kepada siswa. Para guru dan pegawai diberikan pemahaman tentang prosedur dan langkah-langkah yang harus dilakukan untuk memastikan bahwa madrasah dapat memenuhi standar yang ditetapkan.
Kegiatan ini juga menjadi momen penting untuk memperkuat komunikasi dan koordinasi antar seluruh pihak di MTsN 3 Bantul. Dengan persiapan yang matang, diharapkan madrasah ini dapat meraih hasil yang optimal dalam akreditasi dan terus meningkatkan kualitas pendidikan untuk mencetak generasi yang berkualitas dan berakhlak mulia. (Kun)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H