Lihat ke Halaman Asli

KPK Kompasiana

MinkuL si Doyan Madyang, yuk join !

[DAFTAR] Yuk Gerebek dan Trip ke Baduy Bareng KPK dan Koteka

Diperbarui: 13 Juli 2023   13:14

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kampung Baduy Ciboleger. DOKPRI

Hi #KPKers, kangen kulineran & ngetrip bareng #kompasianer?

Pastinya dong. Kali ini KPK dan Koteka kolaborasi kegiatan kulineran dan ngetrip bareng ke luar kota Jakarta, yakni ke provinsi Banten.

Rencananya lokasi yang dituju adalah lokasi wisata budaya, Suku Adat Baduy Desa Kanekes, Leuwidamar, Banten. Pasti teman-teman #KPKers udah banyak yang tahu dan mungkin juga pernah ke desa yang terjaga keunikannya ini. Secara Baduy sudah popular sebagai destinasi wisata yang menarik.  

Boleh tonton sejenak, video pendek Reels IG ini sedikit gambaran kampung di Baduy Luar.


Kehidupan bersahaja, sederhana dengan memegang teguh adatnya, adalah  daya tarik wisata di tengah kehidupan perkotaan yang serba modern. Kita bisa belajar banyak dari masyarakat adat yang terbagi dalam dua suku, Baduy Luar dan Baduy Dalam.

Di Baduy kita bisa melihat pesona hutan yang asri, kehidupan "kampung" tanpa hewan ternak berkaki empat, hingga kerajinan kain tenun wastra khas Baduy.

Selain itu, Baduy juga menawarkan kuliner  gula aren, Kopi Baduy, madu asli hutan Baduy serta durian khas Baduy saat musim panen. Sudah pernah mencicipinya?

Nah, tertarik untuk ke sana? KPK dan Koteka mengajak kompasianer mengunjungi Baduy Luar di Ciboleger dalam kemasan acara one day trip. Kita akan menikmati kulineran di rumah salah seorang warga Baduy. 

Merasakan vibes makan masakan warga Baduy Luar. Plus hiking sekira 1,5 jam melintasi setapak jalan kampung-kampung adat Baduy Luar ke lokasi wisata gazebo yang banyak menjadi tujuan wisatawan. Jadi sekalian olahraga cardio, siapkan fisik ya.  

Simak info detilnya ya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline