Lihat ke Halaman Asli

5 Rekomendasi Tempat Wisata Pulau Jeju untuk Liburan

Diperbarui: 19 Oktober 2016   16:38

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Wisata Pulau Jeju (Sumber gambar: iStock)

Sebagai Hawaii of Korea, wisata Pulau Jeju memang sanggup menarik perhatian turis baik lokal maupun mancanegara. Itu sebabnya, saya pun memasukkan tujuan wisata ini ke dalam itinerary liburan ke Korea Selatan. Berbekal review dari internet, akhirnya saya memutuskan untuk mengunjungi 5 tempat yang banyak direkomendasikan orang. Berikut ulasannya!

1. Gunung Hallasan

Pemandangan hijau di Pulau Jeju yang menyegarkan mata. (Sumber gambar: IStock)

Jika Indonesia memiliki Puncak Jaya di Papua sebagai gunung tertinggi, pulau Jeju memiliki Gunung Hallasan dengan ketinggian 1.950 meter di atas permukaan laut. Tempat ini merupakan salah satu wisata Pulau Jeju yang terkenal karena merupakan gunung tertinggi di Korea Selatan. Namun, sebelum berkunjung ke tempat ini, ada baiknya jika kalian mencari tahu terlebih dahulu kondisi Gunung Hallasan karena gunung ini masih terhitung aktif.

2. Grandfather Stones

Grandfather Stones yang berjejer di depan gerbang masuk. (Sumber gambar: felloutofthenest.wordpress.com)


Salah satu situs bersejarah yang saya kunjungi adalah Dol Hareubang, atau lebih sering disebut dengan nama Grandfather Stones. Dol Hareubang merupakan batu berukuran besar yang dibuat pada abad ke-18 dan dipercaya sebagai dewa perlindungan serta kesuburan. Itu sebabnya, batu-batu ini diletakkan di luar gerbang yang diyakini sebagai penangkal iblis.

3. Gua Manjanggul

Kemegahan Gua Manjanggul di Pulau Jeju. (Sumber gambar: IStock)


Gua yang terbentuk sekitar 2,5 juta tahun lalu ini, merupakan lorong lava terpanjang di dunia. Meski lorong ini sudah terbentuk secara alami, tapi Manjanggul telah diperbaharui agar lebih aman dinikmati oleh pengunjung. Lebar dari gua ini sendiri mencapai 5 meter, dengan tinggi 5 sampai 10 meter, dan panjang 13 km. Namun, demi keamanan pengunjung, hanya 1 km dari total panjang gua yang di buka untuk umum.

4. Loveland

Patung wanita di Loveland, Jeju Island. (Sumber gambar: Anyonghaseyo, Jeju!)


Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline