Lihat ke Halaman Asli

Yudho Sasongko

UN volunteers, Writer, Runner, Mountaineer

Maligna

Diperbarui: 24 April 2020   12:00

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pexels/Anna

Ayat-ayat pilihan Ramadan bagian-1

At-Tin Ayat 4

لَقَدْ خَلَقْنَا الْإِنْسَانَ فِي أَحْسَنِ تَقْوِيمٍ

Sesungguhnya Kami telah menciptakan manusia dalam bentuk yang sebaik-baiknya (At-Tin Ayat 4)

Neoplasma cinta

Al Isyq adalah neoplasma cinta yang ganas (maligna). Tak seperti pada umumnya, tergambar sebagai virus (cinta). Tentunya akan datang dan pergi serta berkonotasi negatif. Yaitu ada serumnya (penyembuhnya). 

Setelah itu pergi dari inangnya, pudar. Namun, beda dengan Al Isyq (kerinduan mendalam/kasmaran/cinta gila) yang mirip karakternya dengan neoplasma (jaringan baru) dalam tubuh dan bersifat ganas. 

Ia membangun, membesar, tak peduli, abnormal, ganas, menetap, gerogoti tubuh kasar yang bertendensi hingga tinggal ruh yang utuh.

Karena terlalu istimewa, maka sulit deskripsi kebahasaannya. Al Isyq sering dihunjamkan pada kisah romantis bombas seperti kisah Qeis Layla. Pecah, tak masuk akal, namun kekal. 

Menangisi pusara hingga kurus kering. Membaui semua citra Layla. Hingga menyayangi apapun dari kampungnya, yang belum tentu punya si Layla.Cinta tingkat al isyq adalah konsep dasar cinta dalam ta’dzim (salutasi) yang universal. Jauh lebih tinggi dari mahabbah.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline