Lihat ke Halaman Asli

Kompasianer Lombok

TERVERIFIKASI

Komunitas Kompasianer Lombok

KOLOM History Trip: Taman Tugu dan Pantai Labuhan Haji

Diperbarui: 3 Maret 2023   03:21

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

KOLOM History Trip - Pelangi dari Timur.| Dokumentasi pribadi

Assalamu'alaikum

Alhamdulillah. Bangga, bersyukur dan bahagia, KOLOM (Komunitas Kompasianer Lombok) terpilih menjadi satu dari total 12 komunitas di Kompasiana dalam Komunikarya 2023.

Program unggulan KOLOM, Pelangi Warna dari Timur, akan menjadi Community Story ke-3. Setelah Warga Kota di Purwakarta Jawa Barat dan komunitas Click di Januari serta Februari lalu.

Komunitas penulis Kompasiana yang berbasis di Lombok ini, akan mengulik sisi lain dari dua tempat publik mainstream di Lombok Timur. Tepatnya, Taman Tugu dan pantai Labuhan Haji.

Saat ini, Taman Tugu lebih sering dikenal sebagai taman umum yang bersanding dengan kompleks Masjid Raya Al Mujahiddin Selong. Sejak tak lagi digunakan sebagai lokasi utama upacara Peringatan 17 Agustus, taman ini mulai jarang diangkat sebagai materi tulisan. Sesekali masih, misalnya saat menjadi lokasi pelaksanaan Sholat Idul Fitri, sekali dalam setahun.

Tanpa sampah, cantiknya pantai Labuhan Haji bisa berkali lipat. | Dokumentasi pribadi

Kisah yang mirip terjadi juga pada spot pantai Labuhan Haji. Meski semakin eksis sebagai destinasi wisata keluarga, juga masalah sampah, tak banyak yang meneruskan kisah lama. Bahwa, pantai ini pernah menjadi pintu utama pemberangkatan jemaah haji dan menggunakan transportasi laut. Bagaimana keluarga besar melepas seorang jemaah haji dengan rasa haru berlipat, karena akan terpisah hampir setengah tahun.

Nah, skuy, ikuti event KOLOM: Pelangi dari Timur. Kegiatan sehari penuh, bersama narsum Sudomo, Ketua Dewan Penasihat KOLOM yang juga penulis buku aktif serta setiap hari mengabarkan aktivitas rutin hariannya sebagai seorang Guru Penggerak. Kapan

  • Event: History Trip: Taman Tugu dan Pantai Labuhan Haji
  • Hari/Tanggal: Ahad, 19 Maret 2023
  • Lokasi: Kota Selong, Lombok Timur (Sekretariat KOLOM, Taman Tugu dan Pantai Labuhan Haji)
  • Waktu: 09.00 - Selesai WITA
  • Output Event: Instagram reels dan artikel di Kompasiana
  • Catatan: Peserta dihimbau membawa 1 buku untuk donasi
  • Kuota Peserta: 15 Kompasianer

Sisi utara Taman Tugu Selong, saat masih digunakan sebagai lokasi perayaan Peringatan 17 Agustus. | Dokumentasi pribadi

Latar kisah masa lalu, kerap dianggap sudah tak relevan dengan jaman, nyatanya tak terpisahkan sebagai satu kesatuan dari kesejarahan satu lokasi.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline