Lihat ke Halaman Asli

Kompasianer Jogja (KJOG)

TERVERIFIKASI

Komunitas Blogger Jogjakarta (dan sekitarnya) yang menulis di Kompasiana

[Kompasianer Jogja Peduli] Merajut Asa Lombok

Diperbarui: 29 Agustus 2018   14:20

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokumentasi pribadi KJOG

Indonesia kembali mengalami duka mendalam atas bencana gempa bumi yang terjadi di Lombok pada 5 Agustus 2018. Gempa terjadi sekitar pukul 19.46 WITA berkekuatan 7 Mw tersebut menghadirkan air mata kesedihan bagi masyarakat Lombok pada khususnya dan Indonesia pada umumnya.

Kenyataan pahit harus diterima dengan lapang dada ketika tim evakuasi melakukan penanganan atas gempa yang berpusat di 18 km barat laut Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat. Di samping puluhan ribu rumah penduduk rusak, bencana tersebut menelan lebih dari 300 korban jiwa serta hampir 1500 orang mengalami luka-luka.

Gempa susulan terus terjadi, hingga hari ini. Barak pengungsian masih dipenuhi oleh mereka yang kehilangan tempat tinggal dan sanak saudara. Atas panggilan kemanusiaan, kami komunitas KJOG (Kompasianer Jogja) mengajak kawan-kawan Kompasianer dan masyarakat umum untuk bersolidaritas dalam tanggap bencana Lombok melalui donasi dalam aksi sosial kolektif #PeduliLombok.

Donasi dapat ditransfer melalui rekening:

BCA 445.116.7515 (an. Cicilia Wahyu Riana Dewi)

Dengan berita "Peduli Lombok", lalu kirim bukti resi ke nomor telepon: 0878 3883 9713 (Vika) atau 0856 9245 2325 (Riana)

Batas waktu donasi s/d  21 September 2018. Donasi akan diteruskan sesuai kebutuhan di lapangan dan akan diumumkan secara transparan di akun resmi KJOG maupun media sosial KJOG.

Partisipasi kawan-kawan sangat berarti bagi mereka yang terdampak musibah. Semoga bermanfaat bagi sesama.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline