Lihat ke Halaman Asli

Kompasianer Jogja (KJOG)

TERVERIFIKASI

Komunitas Blogger Jogjakarta (dan sekitarnya) yang menulis di Kompasiana

[KJOG] #SinauHeritage "Ngracik" Jamu Sinom bareng Kompasianer Sari Oktafiana

Diperbarui: 25 Mei 2018   19:33

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Event KJOG

Siapa suka minum jamu? Apalagi jamunya digendhong sama simbok-simbok cantik, pasti langganan deh. Hihihi... Bagi orang Jawa atau daerah lain di Nusantara, minuman beraroma khas rempah ini populer sebagai tegukan 'tradisional' yang dipercaya memiliki khasiat bagi tubuh.

Minuman yang diracik dari aneka penghuni apotek hidup ini merupakan ramuan herbal di mana proses pengolahannya dilakukan secara konvensional dan tanpa bahan kimia. Kunyit, jahe, kencur, Ttmulawak dan tanaman berakar rimpang lainnya memberikan aroma khas jamu Jawa yang hingga kini masih digemari, terutama oleh generasi zaman old alias orang tua.

Walaupun punya banyak khasiat, yaitu mampu menjaga kebugaran hingga menyembuhkan penyakit, rupanya generasi milenial kurang tertarik untuk menikmatinya. Mereka lebih rela mengeluarkan kocek demi aneka minuman kekinian dengan ragam rasa yang memanjakan lidah. Apakah yang begini selalu menyehatkan? Belum tentu.

Nah, dalam rangka mengampanyekan jamu sebagai minuman kekinian yang menyehatkan sekaligus melestarikan budaya minum jamu, KJOG akan mengadakan #SinauHeritage Meracik Jamu, khususnya jamu sinom dan beras kencur dimana keduanya dikenal sebagai penyumbang kekayaan heritage Nusantara.

Catet tanggalnya, gaes!

  1. Acara: #SinauHeritage Meracik Jamu bareng kompasianer Sari Oktafiana (mompreneur, pengembang usaha jamu sinom)
  2. Hari, tanggal: Jumat, 1 Juni 2018
  3. Waktu: 15.00 - selesai WIB
  4. Tempat: Warung Nglathak, Jalan Gambir Karangasem baru Gg. Seruni no 7, Caturtunggal, Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281.
  5. Aktivitas:
    Pengenalan Jamu Sinom & Beras Kencur
    Sesi meracik jamu dan icip-icip.
    Posting foto dan caption di Instagram (hastag #SinomKraton)

  6. Review: Tidak wajib namun disarankan.
  7. Kapasitas: 15 kompasianer
  8. Fasilitas: tersedia snack untuk berbuka puasa.

Jangan lupa, setiap peserta yang lolos wajib membawa:

  1. Pisau untuk mengupas kunyit dan kencur
  2. Dua botol minum sebagai wadah jamu untuk dibawa pulang
  3. Telenan

(Selebihnya akan dipersiapkan oleh panitia)

Berminat? Segera daftarkan diri ke email kompasianerjogja[at]gmail[dot]com dengan subjek "Daftar #SinauHeritage Meracik Jamu" dengan menyertakan data diri sebagai berikut:

  • Nama
  • URL akun Kompasiana
  • Nomor WA

Pendaftaran ditutup Rabu, 30 Mei 2018 jam 23.59 WIB. Peserta terpilih akan dicantumkan di bawah posting ini.

Yuk, racik jamu bebarengan :)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline