Lihat ke Halaman Asli

Kompasiana News

TERVERIFIKASI

Akun ini merupakan resmi milik Kompasiana: Kompasiana News

7 Kompasianer Ini Jadi yang Paling Aktif dan Produktif Selama Maret 2017

Diperbarui: 6 April 2017   01:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Berita admin Kompasianer teraktif bulan ini

Menulis bukan hanya menuangkan isi pikiran karena di balik semua buah pemikiran itu ada proses yang tidak mudah dijalani. Mencari ide adalah bagian yang paling sulit. Inilah kesulitan utama yang biasanya dihadapi para penulis.

Namun kendala tersebut tidak berlaku bagi 7 Kompasianer ini. Mereka berhasil menuangkan ide dan gagasan mereka dalam artikel yang jumlahnya tidak sedikit selama bulan Februari ini. Dan berikut ini adalah 7 Kompasianer paling aktif menulis di Kompasiana selama Maret 2017.

#Peringkat 7

Kompasianer Gong 2017

Posisi ke tujuh sebagai Kompasianer teraktif ditempati oleh Gong2017. Kompasianer yang telah diverifikasi biru ini bergabung sejak 27 Desember 2012. Jika dilihat dari jejaknya, Kompasianer ini banyak menulis cerpen. Di bulan Maret lalu, ia telah menulis sebanyak 65 artikel yang memang didominasi oleh cerpen.

#Peringkat 6

Kompasianer Nasrullah Mu.

Posisi ke enam ditempati oleh Nasrulloh Mu. Bulan lalu, Kompasianer ini juga masuk dalam 7 besar Kompasianer teraktif dan Maret ini ia kembali masuk di 7 besar. Selama Maret ini Nasrulloh menulis sebanyak 74 artikel yang didominasi oleh artikel politik. Nasrulloh sendiri telah bergabung sejak 13 Maret 2013 dan menulis sebanyak 625 artikel selama itu.

#Peringkat 5

Kompasianer Tjiptadinata Effendi

Posisi ke lima ditempati oleh Tjiptadinata Effendi. Pada Februari lalu Kompasianer yang akrab disapa Pak Tjip ini menempati posisi pertama sebagai yang teraktif. Namun kali ini Pak Tjip menempati posisi ke lima dengan menghasilkan sebanyak 81 artikel pada Maret lalu. Pak Tjip sendiri telah meraih gelar Kompasianer of the Year pada 2014 lalu.

#Peringkat 4

Kompasianer Rustian Al Ansori

Peringkat ke empat Kompasianer teaktif bulan Maret ini ditempati oleh Rustian Al Ansori. Jika dilihat dari deskripsi profilnya, Rustian pernah bekerja di sebuah lembaga penyiaran dan berdomisili di Sungailiat, Bangka Belitung. Rustian yang telah bergabung sejak 26 Februari 2014 ini telah menulis sebanyak 83 artikel selama Maret ini.

#Peringkat 3

Kompasianer Epa Mustopa

Untuk posisi ke tiga, ditempati oleh Kompasianer Epa Mustopa. Ia baru bergabung di Kompasiana sejak 5 Maret lalu namun langsung aktif menulis banyak artikel. Selama satu bulan ini ia menulis sebanyak 108 artikel yang didominasi oleh puisi. Jika melihat dari profilnya, Epa Mustopa ini adalah seorang PNS. Secara keseluruhan ia telah menulis sebanyak 124 artikel selama ini.

#Peringkat 2

Kompasianer Sahyul Padarie

Di peringkat ke dua ini, Kompasiner yang aktif selama Maret ini adalah Sahyul Padarie. Sama seperti yang sebelumnya, Sahyul ini juga banyak memposting puisi hampir setiap harinya. Ia telah bergabung dengan Kompasiana sejak 16 Mei 2015 lalu dan selama Maret ini ia telah menulis sebanyak 127 artikel.

#Peringkat 1

Kompasianer Akhmad Husaini.

Inilah Kompasianer yang paling produktif bulan ini. Ia adalah Akhmad Husaini yang telah bergabung sejak 14 Maret 2013 lalu. Jika dilihat dari profilnya, Akhmad tinggal di Kalimantan Selatan. Selama bergabung di Kompasiana ia telah menulis sebanyak 2.014 artikel dan pada Maret ini, ia menulis sebanyak 133 artikel dan menjadi yang paling produktif selama Maret ini. Kompasianer ini juga berhak atas uang Rp 500.000,- sebagai bentuk apresiasi Kompasiana Monthly Reward bulan Maret ini. 

(yud)




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline