Lihat ke Halaman Asli

Kompasiana

TERVERIFIKASI

Akun Resmi

Kabinet Baru Jokowi

Diperbarui: 23 Desember 2020   06:47

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gambar hasil olahan Kompasiana

Kompasianer hampir jengah dengan isu reshuffle karena sering berhenti sampai wacana? Akhirnya, setelah beberapa kali isu reshuffle menguak, kali ini ada informasi yang bakal benar-benar terjadi.

Presiden RI Joko Widodo mengumumkan nama-nama baru dalam kabinetnya, Selasa (22/12/2020).

Dalam nama itu ada mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahuddin Uno sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Sandiaga menggantikan Wishnutama Kusubandio yang dilantik sebagai Menparekraf oleh Jokowi pada 23 Oktober 2019 lalu.

Selain Sandiaga, ada Tri Rismaharini yang menjabat sebagai Menteri Sosial, Budi Gunadi Sadikin yang mengisi Menteri Kesehatan, Yaqut Cholil Coumas sebagai Menteri Agama, Sakti Wahyu sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan, dan Muhammad Luthfi sebagai Menteri Perdagangan.

Kompasianer bagiamana pendapat kamu terkait nama-nama baru dalam kabinet Jokowi kali ini? Apakah sesuai dengan dugaanmu? Apa harapanmu terhadap calon anggota kabinet baru?

Bagikan opini kamu di Kompasiana dengan label Kabinet Baru Jokowi (menggunakan spasi) pada tiap konten yang kamu buat, baik melalui artikel maupun video.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline