[caption id="attachment_420121" align="aligncenter" width="528" caption="Ilustrasi (forbes.com)"][/caption]
Pada bulan Maret hingga April, Kompasiana mengajak seluruh Kompasianer untuk berbagi cerita seputar asuransi. Asuransi meski dianggap penting tapi masih cukup disepelekan banyak orang, alasan beragam, proses pengajuan yang berbelit, agen asuransi yang kadang menggangu hingga penipuan berkedok asuransi dan tips pentingnya berasuransi menjadi pengalaman yang menarik untuk dibagikan kepada Kompasianer yang lain sebelum mengajukan asuransi.
Ratusan pengalaman menarik dalam bentuk artikel yang masuk di Kompasiana, setelah melewati proses seleksi kami memutuskan lima pemenang terbaik berdasarkan artikel yang memberikan akurasi dan informasi yang baik, tata bahasa yang mudah dipahami, memberikan edukasi yang baik dan tidak menjatuhkan salah satu perusahaan asuransi. Sesuai dengan pengumuman sebelumnya, akan ada lima pemenang yang berhak mendapatkan uang elektronik sebesar @Rp 500.000. Berikut kelima pemenang tersebut:
- Haruskah Aku Berasuransi? oleh Indra Dika Bali
- Pengalaman Berasuransi Sejak 1990 oleh Hendi Setiawan
- Berat Berasuransi, Tapi… oleh Dina Mardiana
- Berasuransilah Bila Uangmu Terbatas! oleh Ulihape
- Alasan Mengapa Punya Asuransi itu ‘Menguntungkan’ oleh Riana Dewie
Selamat untuk kelima pemenang, kami menunggu konfirmasi data anda melalui email di kompasiana[at]kompasiana[dot]com dengan subjects Pemenang Mengapa Berat Asuransi , jangan lupa untuk melampirkan data:
- Nama Lengkap
- Alamat Lengkap
- No. KTP
- No. NPWP
- No. HP (Aktif)
Bagi yang belum beruntung jangan kecewa, silakan coba kembali di event selanjutnya, simak info selengkapnya seputar event Kompasiana bulan mei di Daftar Kegiatan Kompasiana Mei 2015. (KEV)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H